Eliakim Bingung Kenapa Ada Penjaringan
LINTAS PUBLIK-SIANTAR, Dibukanya penjaringan oleh DPC Partai
Demokrat berarti memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi masyarakat yang
ingin berniat menjadi walikota Pematangsiantar, dengan memakai perahu Partai
Demokrat.
Namun, dibalik penjaringan tersebut,Eliakim mengaku bingung
dan gundah.Seharusnya,DPC Demokrat dapat langsung mengirimkan kader terbaiknya
ke DPP tanpa melakukan penjaringan.
”Saya pun bingung, kenapa ada kebijakan DPP untuk membuka
penjaringan kepada balon walikota,padahal kita sudah memiliki kader terbaik dan
menjabat ketua DPC Partai Demokrat,”kata Eliakim Simanjuntak, SE saat dihubungi Lintas Publik Online,Senin (6/04/2015)
di kantor DPRD Kota jalan Adam Malik kota Pematangsiantar.
Eliakim Simanjuntak, SE |
Disebut eliakim, saat dirinya dihunjuk menjadi ketua Tim
penjaringan,secara internal sudah ia sampaikan kepada pengurus DPC Partai
Demokrat lainnya soal kebijakan DPP yang membuka penjaringan kepada masyarakat
luas. Padahal menurut dia,tanpa ada penjaringan pun,DPC sudah memiliki nama
tunggal yang akan dikirimkan kepada DPP agar diberikan mandat memakai partai
Demokrat untuk bertarung dalam Pilkada bulan Desember nanti.
“Jika tidak ada penjaringan,saya sudah mengirimkan nama
tunggal kepada DPP, yaitu Hulman Sitorus, selain masih menjabat walikota,beliau
juga kader yang menjabat ketua DPC Partai Demokrat dan terbukti beliau dapat
mendudukkan kader demokrat di DPRD Kota pematangsiantar sebanyak 6 kursi. Disamping
itu,Eliakim berpedoman soal loyal atau kepatuhan kepada atasan. Jangan,sampai
ada pemikiran, Eliakim lupa kacang akan kulitnya. Ketika sudah jadi atau
menjabat ketua DPRD Kota Pematangsiantar, lantas melupakan jasa Ketua DPC
Partai Demokrat. Tentunya, disini ada rasa saling menghargai maupun mengingat
kebaikan yang diberikan seseorang kepada kita,”ucap Eliakim tidak ada tebang
pilih dalam pendaftaran balon walikota ke partai berlambang mercy itu.
Menurut Eliakim,jika penjaringan merupakan kebijakan DPP
Partai Demokrat dirinya siap mematuhi kebijakan tersebut,dan dirinya juga
berkeyakinan, segala aturan partai tersebut,memiliki manfaat yang luar biasa
bagi partainya
Ketika disinggung apakah nantinya balon yang mendaftar ke DPC partai Demokrat
Kota Pematangsiantar akan digugurkan?.
Eliakim berpendapat bahwa gugur atau tidaknya balon tersebut
tergantung terpenuhinya administrai yang menjadi syarat untuk mendaftar ke DPC
Partai Demokrat Kota Pematangsiantar.
”Tugas tim penjaringan hanya sebatas melakukan verifikasi
adminitrasi. Setelah itu selesai,pihaknya akan memberikan ke DPP untuk tahapan selanjutnya.Bisa
jadi,ada konvensi diantara balon tersebut ataupun lainnya.Karena sampai saat
ini,belum ada petunjuk yang diberikan DPP soal tugas setelah verifikasi
administrasi selesai dilakukan tim penjaringan,”jelas Eliakim.
Sekedar informasi,sampai saat ini,hanya Wesley Silalahi yang
mengembalikan formulir ke DPC Partai Demokrat. Namun,yang mendaftar ke Partai bentukan
mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini ada Hulman Sitorus,Sulaiman Sinaga
dan Sarbudin Panjaiatan. Sementara, tanggal 10 April 2015 batas pengembalian
formulir hingga pukul 16.00 Wib, masyarakat menunggu, siapa yang akan diusung
Partai yang pernah berkuasa itu?. Fra/t
Tidak ada komentar