Header Ads

Kepala Rutan Cipinang 25 tahun Tak Rasakan Mudik Lebaran

LINTAS PUBLIK - JAKARTA, Asep Sutandar, Kepala Rumah Tahanan (Rutan) Klas I Cipinang menceritakan, dirinya sudah 25 tahun bertugas tidak pernah merasakan mudik saat Lebaran.
"Saya tidak mudik selama 25 tahun," ujar Asep Sutandar saat ditemui ketika melakukan pemantauan kunjungan keluarga tahanan ke rutan di hari pertama Lebaran, Jumat (17/7/2015).
Petugas mengatur antrean para calon penumpang di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Senin (13/7/2015). PT KAI mempersiapkan sekitar 370 rangkaian kereta untuk mengakomodasi 96.000 pemudik tiap harinya selama arus mudik Lebaran Idul Fitri tahun ini.
Asep mengakui bahwa hal tersebut merupakan risiko pekerjaan. Asep dan bawahannya harus melayani masyarakat yang ingin menemui tahanan rutan tersebut pada saat Idul Fitri.
Biasanya, pihak rutan memberikan waktu selama tiga hari bagi keluarga tahanan untuk berkunjung saat Lebaran.
"Kami baru bisa mudik setelah dua minggu habis Lebaran. Itu pun harus bergantian," jelas dia.
Meski berat, keluarganya mau tak mau harus menerima keadaannya. Asep pun merayakan Lebaran bersama para bawahannya.
Selama 25 tahun menjadi pegawai di lingkungan Kemenkumham, Asep ditempatkan di berbagai daerah. Sebelum menjabat Kepala Rutan Klas I Cipinang, Asep menjabat sebagai Kepala Rutan di Singkawang.
"Baru sembilan bulan ditempatkan di Jakarta, baru bisa Lebaran bersama keluarga. Tapi itupun cuma bisa bertemu pada malam hari," katanya lalu tertawa.
Petugas Rutan Klas I Cipinang, Indra, mengaku sudah delapan tahun tidak merayakan Idul Fitri bersama keluarga.
"Ya, dinikmatin saja. Tahun ini, pengunjung tidak terlalu ramai seperti tahun-tahun sebelumnya, mungkin karena Hari Jumat," kata Indra.


Editor     : tagor
Sumber  : antara.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.