Menderita Selama 5 Tahun, Koni Tidak Akan Mencalonkan Walikota
LINTAS PUBLIK - SIANTAR, Selama menjabat Wakil Walikota Siantar Periode 2010-2015, Drs Koni Ismail Siregar mengaku hanya penderitaan yang didapatnya, sehingga membuat dirinya kapok menyalon lagi.
![]() |
Koni Siregar Dok. Pribadi |
“Saya tidak mau dua kali masuk ke lubang yang sama, sakit, sakit, sakit selama 5 tahun,” ucapnya
Dia mengatakan, bahwa penderitaannya selama 5 tahun sudah diketahui masyarakat dan tidak perlu lagi dirahasiakan.
“ Selama 5 tahun menderita,selama 5 tahun, biar saudara saudara tahu,”katanya.
Keluarganya, kata Koni juga mengetahui apa yang dirasakannya, sehingga melarangnya untuk maju sebagai bakal calon walikota atau wakil walikota pada pilkada tahun ini.
"Keluarga tahu apa yang saya rasakan makanya orang tua saya dan keluarga semua bilang jangan main lagi menjadi walikota, inilah salah satu pertimbangan saya untuk tidak maju lagi,”ujarnya.
Begitupun, di akhir masa jabatannya itu, Koni menaruh harapan pada Ketua DPRD Siantar Eliakim Simanjuntak untuk bisa menjaga Kota Siantar.
"Kepada Bapak Eliakim jaga Siantar ini dengan baik,”ucap Koni.
Penulis ; franki
Editor : tagor
Editor : tagor
Tidak ada komentar