Gubernur Gatot dan Evy Resmi Ditahan Terpisah oleh KPK
LINTAS PUBLIK - JAKARTA, Setelah diperiksa lebih dari 10 jam, Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho dan istri keduanya, Evy Susanti resmi ditahan. Keluar secara terpisah, keduanya mengenakan rompi berwarna oranye.
Pantauan di Gedung KPK, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (3/8/2015) Gatot keluar terlebih dulu pukul 21.09 WIB. Dia digiring oleh pihak kepolisian menuju mobil tahanan berwarna silver untuk menuju Rutan Cipinang.
Selang dua menit kemudian, Evy yang mengenakan kerudung berwarna hijau dan rompi oranye keluar dari Gedung KPK pukul 21.11 WIB dengan mobil berwarna hitam. Evy ditahan di Rutan KPK.
Tidak ada kata yang terucap dari mulut keduanya. Mereka didampingi pengacara Razman Nasution.
"Kami mendorong agar kasus suap ini sesegera mungkin diproses secepatnya ke pengadilan Tipikor. Untuk saat ini kami percaya KPK profesional dan kita belum melakukan praperadilan," ujar Razman.
Editor : tagor
Sumber : detik.com
Pantauan di Gedung KPK, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (3/8/2015) Gatot keluar terlebih dulu pukul 21.09 WIB. Dia digiring oleh pihak kepolisian menuju mobil tahanan berwarna silver untuk menuju Rutan Cipinang.
Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho bersama sang istri Evy Susanti resmi mengenakan rompi orange khas tahanan KPK keluar gedung KPK, Senin (3/8/2015) |
Selang dua menit kemudian, Evy yang mengenakan kerudung berwarna hijau dan rompi oranye keluar dari Gedung KPK pukul 21.11 WIB dengan mobil berwarna hitam. Evy ditahan di Rutan KPK.
Tidak ada kata yang terucap dari mulut keduanya. Mereka didampingi pengacara Razman Nasution.
"Kami mendorong agar kasus suap ini sesegera mungkin diproses secepatnya ke pengadilan Tipikor. Untuk saat ini kami percaya KPK profesional dan kita belum melakukan praperadilan," ujar Razman.
Editor : tagor
Sumber : detik.com
Tidak ada komentar