Pengamanan Pilkada,Polres Siantar Gelar Apel Gabungan
LINTAS PUBLIK-SIANTAR, Memastikan Tahapan Pemilikada berlangsung aman,Polres Siantar bersama dengan TNI,Sat Brimob Poldasu,Dishub beserta Satpol PP mengadakan apel gabungan.
Dimana dalam gelar pasukan ini, Kapolres Siantar AKBP Dodi Darjanto,SIk langsung mengecek kesiapan pasukan berikut juga kesiapan kendaraan dinas,Rabu (27/8/2015) di lapangan H.Adam Malik Pematangsiantar.
Kapolres Siantar AKBP Dodi Darjanto SIK MTTA, menyematkan tanda pita kepada perwakilan pasukan |
Untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan serta memberikan pelayanan cepat tanggap, polres Siantar mengadakan kerjasama kesetiap PPS dengan menukarkan nomor handphone dan juga menyediakan rumah pengamanan.
“Kita juga menyiapkan perpanjangan tangan polisi. Dengan minimnya anggota polres tidak mungkin bisa menjangkau sekitar 500 an TPS. Untuk itu kami mengembangkan sayap dengan bekerjasama kepada sukarelawan kurang lebih 200 an dengan menggunakan rumah masyarakat. Rumah yang ditandai dengan 001 siap menjadi menerima pengaduan masyarakan,"ujarnya.
Pengaman di TPS sendiri, polres Siantar melakukan sistem pola pengamanan 2-6-12 (dua polisi mengamankan 6 TPS dengan 12 Linmas) dan 2-10-5 (Dua polisi mengamankan 5 TPS dengan 5 Linmas).
“Ini kita sesuaikan dengan katagori aman satu dan aman dua berdasarkan hasil analisa dan evaluasi petugas dilapangan, mana yang kriterianya aman satu dan aman dua. Jadi, ada pola pengamanan khusus,"ucap pria dengan pangkat dua melati dipundaknya
Polres Siantar, lanjutnya, juga mendapat penambahan anggota dari Poldasu sebanyak 30 personil dan 30 personil dari Brimob sebagai tambahan pengamanan, TPS atau rangkaian Pilkada di Kota Siantar.
Penulis :franki
Editor : tagor
Editor : tagor
Tidak ada komentar