14 Atlet Karate Sumut Lolos ke Pekan Olahraga Nasional
LINTAS PUBLIK - MEDAN, Sumatera Utara berhasil meloloskan 14 atlet karatenya untuk bertanding di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016, Bandung, Jawa Barat. Atlet-atlet karate tersebut akan bertanding di dua kategori yaitu kata atau seni gerak dan komite atau tarung.
"Di kategori kata terdiri dari tiga orang. Fernanda Edianto akan bermain di kata perorangan dan beregu. Saadillah Mursid kata beregu, Yuda kata beregu," katanya Pelatih Karate Sumut Delpinus Rumahorbo, Rabu (16/12/2015).
Tim Karate asal Sumut |
Delpinus Rumahorbo mengatakan, di komite putri, Sumut mengandalkan Srunita Sari Sukatendel di kelas 50 kg, Nova Sinaga di kelas 55 kg, Tri Winarni di kelas 61 kg, Wan Nurul 68 kg dan Desinta Banurea di kelas di atas (+)68 kg.
Ia mengatakan semua atlet yang bertanding akan berjuang sungguh-sunguh untuk mendapat medali emas. Bahkan hingga saat ini sudah ada beberapa atlet yang mengikuti pelatihan nasional di Jakarta agar persiapannya lebih matang lagi.
" Ya harapannya kita bisa meriah medali sebanyak-banyaknya di katagori komite. Empat atlet kita sedang ikut pelatnas di Jakarta," ujarnya mengakhiri.
Editor : tagor
Sumber : tribunmedan
Editor : tagor
Sumber : tribunmedan
Tidak ada komentar