Enak Golek-golek,Si Jago Merah Lahap Rumah di Marihat
LINTAS PUBLIK-SIANTAR, Sebuah rumah semi permanen dilahap si jago merah hingga rata dengan tanah.
Diduga kuat, korsleting arus pendek meratakan rumah milik P Simare-mare/ D br Silalahi,Senin (7/12/2015), di Jalan Bahkora I Kecamatan Siantar Marimbun.
Rumah P Simare-mare/ D br Silalahi terbakart , Senin (7/12/2015), di Jalan Bahkora I Kecamatan Siantar Marimbun . |
Menurut anak korban,Brian Tito Simare-mare,setelah korsleting,api lebih dulu menyambar kain dan kasur.Saat kejadian itu,dirinya sedang golek-golek di rumah.
"Setelah terjadi arus pendek,api langsung menyambar kain dan kasur.Api saat itu langsung berkobar sekira 09.30 WIB,"ucap Brian.
Melihat api itu,ia lantas mencoba memadamkan api tersebut,bukannya padam,api malah semakin berkobar,ditambah bangunan tersebut masih lebih dominan dari kayu.
Ia kemudian keluar rumah,berteriak dan meminta bantuan dari masyarakat sekitar. Mendengar hal itu,warga pun memberi pertolongan dengan alat seadanya.Namun,lagi-lagi usaha warga tidak berhasil,apalagi mobil pemadam kebakaran milik Pemko Siantar berjumlah dua unit terlambat datang.Api sudah dulu melahap habis rumah milik Simare-mare it
Pemilik rumah yang baru datang dari ladang,hanya bisa meratapi rumahnya yang juga dijadikan kedai minum orang batak tersebut.Pemiliknya,berusaha mencari barang-barang berharga yang bisa diselamatkan seperti cincin emas.
Penulis : franki
Editor : tagor
Tidak ada komentar