Bukan hanya Tangan yang Putus, Kaki Elisabeth juga Harus Diamputasi
LINTAS PUBLIK-SIANTAR, Sungguh tragis dialami Elisabeth br Simatupang (18) salah seorang korban luka berat Mobil Bus Berlian Baru yang mengalami kecelakaan tunggal akibat menabrak pohon mahoni di Jalan Asahan Km 5 Nagori Sejahtera Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun pada Rabu kemarin (6/01/2015).
Selain tangan kanan yang putus,korban juga harus kehilangan kaki kanannya setelah dokter mengamputasi kaki korban.
Pilihan berat itu diajukan dokter,guna menyelamatkan nyawa korban dari meninggal dunia.Sebab, darah selalu mengucur dari kaki kanan korban.
BACA JUGA Korban Tangan Putus Bus Berlian Baru Opungnya Warga Tanah Jawa
"Saat itu oppung korban diberikan pilihan oleh dokter,lebih penting nyawa atau kaki. Jika ingin hidup,kaki kanan korban harus diamputasi hingga mencapai paha,"ujar orang tua korban Tiodor br Simatupang,Kamis (7/01/2016) di ruang tunggu ICU Rumah Sakit Vita Insani.
Mendapat kabar itu,dirinya tidak punya banyak pilihan lain,tanpa pikir panjang,seluruh keluarga bersepakat agar dilakukan operasi.Namun,dibalik ketegaran itu,hati kecilnya masih saja tidak terima.Sebab,ia tidak dapat melihat anak perempuan hidup dengan tangan dan kaki sebelah.
"Bagaimana lah ito,nggak bisa kulihat boruku seperti itu.Hancur kali hatiku ito,setiap jam besuk dibuka,saya harus mencoba tegar,walaupun sebenarnya terasa sakit,"ujarnya seraya berlinang air mata.
Sementara oppung korban,Asbon Manurung mengatakan setelah kaki kanan Elisabeth br Simatupang diamputasi,pihaknya langsung membawa kaki tersebut berikut tangan kanan korban yang putus karena kecelakaan itu.
"Malam itu juga kita bawa ke Tanah Jawa, untuk dikuburkan.Namun terlebih dahulu,pelayan gereja HKBP Kampung Baru Tanah Jawa melakukan acara doa,"ucap Asbon dengan mata memerah
Penulis : franki
Editor : tagor
Selain tangan kanan yang putus,korban juga harus kehilangan kaki kanannya setelah dokter mengamputasi kaki korban.
Pilihan berat itu diajukan dokter,guna menyelamatkan nyawa korban dari meninggal dunia.Sebab, darah selalu mengucur dari kaki kanan korban.
BACA JUGA Korban Tangan Putus Bus Berlian Baru Opungnya Warga Tanah Jawa
Elisabeth Simatupang bersama keluarganya di Rs. Vita Insani |
Mendapat kabar itu,dirinya tidak punya banyak pilihan lain,tanpa pikir panjang,seluruh keluarga bersepakat agar dilakukan operasi.Namun,dibalik ketegaran itu,hati kecilnya masih saja tidak terima.Sebab,ia tidak dapat melihat anak perempuan hidup dengan tangan dan kaki sebelah.
"Bagaimana lah ito,nggak bisa kulihat boruku seperti itu.Hancur kali hatiku ito,setiap jam besuk dibuka,saya harus mencoba tegar,walaupun sebenarnya terasa sakit,"ujarnya seraya berlinang air mata.
Sementara oppung korban,Asbon Manurung mengatakan setelah kaki kanan Elisabeth br Simatupang diamputasi,pihaknya langsung membawa kaki tersebut berikut tangan kanan korban yang putus karena kecelakaan itu.
"Malam itu juga kita bawa ke Tanah Jawa, untuk dikuburkan.Namun terlebih dahulu,pelayan gereja HKBP Kampung Baru Tanah Jawa melakukan acara doa,"ucap Asbon dengan mata memerah
Penulis : franki
Editor : tagor
Tidak ada komentar