Keluarga Mahasiswi Akbid Sari Mutiara Minta Otopsi Jenazah
LINTAS PUBLIK - MEDAN, Lina Gea, tante dari mahasiswi Akademi Kebidanan (Akbid) Sari Mutiara Medan, Ratna Dewi Gea (19) yang ditemukan tewas di asramanya, Senin (9/5/2016), meminta Rumah Sakit Bhayangkara mengotopsi jasad keponakannya itu. Pasalnya, kematian korban begitu misterius.
"Makanya kami minta otopsi. Ini minta persetujuan dari ayahnya," kata Lina sesenggukan di depan ruang jenazah RS Bhayangkara.
Rumor yang berkembang, Lina tewas karena overdosis. Sebelum ditemukan tewas, korban disebut-sebut sempat meminum obat yang diperolehnya dari rumah sakit.
Namun, kepolisian belum memberikan keterangan resmi terkait kematian korban. Di rumah sakit, sejumlah keluarga korban tampak berkumpul sembari berbincang terkait kematian korban.
Hingga saat ini, jenazah korban belum juga diotopsi. Pihak rumah sakit masih menunggu dokter yang akan memeriksa jenazah korban.
Editor : tagor
Sumber : tribunmedan
ist |
Rumor yang berkembang, Lina tewas karena overdosis. Sebelum ditemukan tewas, korban disebut-sebut sempat meminum obat yang diperolehnya dari rumah sakit.
Namun, kepolisian belum memberikan keterangan resmi terkait kematian korban. Di rumah sakit, sejumlah keluarga korban tampak berkumpul sembari berbincang terkait kematian korban.
Hingga saat ini, jenazah korban belum juga diotopsi. Pihak rumah sakit masih menunggu dokter yang akan memeriksa jenazah korban.
Editor : tagor
Sumber : tribunmedan
Tidak ada komentar