Header Ads

DPRD Sumut, Ketua DPRD, Ketua DHC 45 Apresiasi Kinerja Paskibra Siantar

LINTAS PUBLIK-SIANTAR, Anggota DPRD Sumatera Utara Jan Toguh Damanik S.Sos, Ketua DPRD Pematangsiantar Ealiakim Simanjuntak SE, Ketua Dewan Harian Cabang (DHC) 45 Pematangsiantar Drs. JR.Simarmata, mengapresiasi jerih payah anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kota Pematangsiantar yang telah berhasil mengemban tugas pada upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 71, Rabu pagi (17/8/2016) di Lapangan Adam Malik.

Apresiasi tersebut disampaikan saat mereka memberikan sambutan pada acara Sarasehan dan Jamuan Makan Siang bersama Veteran dan Pejuang di Rumah Dinas Walikota Jalan MH.Sitorus. Menurut mereka, Paskibra telah bekerja maksimal. Soal adanya kendala kecil saat pengibaran bendera hal itu tentu terjadi diluar perkiraan.

BACA JUGA  Gagal, 62 Paskibra Mendapat sambutan Hangat dari Masyarakat Siantar

Paskibraka kota Pematangsiantar tetap diberi semangat di rumah dinas walikota Pematangsiantar
yang langsung di jamu Pj Walikota Pematangsiantar Jumsadi Damanik, Rabu ( 17/8/2016).
“Semua orang bisa saja silap namun saya melihat kinerja Paskibra ini sangat bagus dan kompak. Semoga kalian bisa menjadi generasi bangsa yang punya nasionalisme tinggi terhadap bangsa ini, sebagaimana yang telah diperjuangkan para pahlawan pendahulu kita,”ujar JR.Simarmata memberikan semangat kepada para Paskibra kota Pematangsiantar.

“Saya melihat tadi, justru adek-adek Paskibra ini sangat bijak karena tidak mau melanjutkan kesalahan. Makanya, pengibaran bendera tadi sempat dihentikan sementara, lalu diperbaiki dan dilanjutkan kembali. Jadi, saya benar-benar memberikan apresiasi atas pelaksanaan upacara bendera tadi pagi. Selain itu, saya melihat parade mobil hias dan pawai akbar tadi di depan Balai Kota sangat meriah dan dihadiri ribuan warga Pematangsiantar. Sekali lagi, saya apresiasi kinerja Pj Walikota bersama DPRD maupun TNI/Polri di daerah ini,”ujar Jan Toguh Damanik, politisi asal PDI Perjuangan.

LIHAT JUGA VIDEONYA  HEBOH! Detik-detik Gagalnya Paskibra Siantar Naikan Bendera di HUT RI ke 71 ( Video )



Sementara itu, Eliakim Simanjuntak meminta seluruh anggota Paskibra tetap semangat, kompak dan tak perlu saling menyalahkan.

“Kalian sudah bekerja dengan baik, dan menurut saya sudah sangat sempurna apa yang kalian perbuat tadi. Atas nama masyarakat kota Pematangsiantar, saya selaku Ketua DPRD mengucapkan banyak terimakasih atas kinerja adik-adik anggota Paskibra,”tegasnya yang disertai sambutan meriah hadirin.

Pj Walikota pada kesempatan tersebut mengajak semua pihak untuk saling membantu dan bersatu padu dalam rangka membangun Kota Pematangsiantar, melalui spirit kemerdekaan yang dirayakan sangat meriah.

“Sengaja perayaan kemerdekaan kali ini kita buat meriah untuk menggugah nasionalisme masyarakat, sehingga menyadari perlunya kebersamaan dalam melakukan pembangunan. Kita ucapkan terimakasih atas kinerja Paskibra serta seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan pelaksanaan upacara, serta kepada para pejuang yang tergabung dalam Veteran maupun DHC 45 yang ikut mempertahankan tegaknya negara ini,”ujarnya.

Acara Sarasehan dan Jamuan Makan Siang untuk Veteran ini juga dihadiri Sekda Drs.Donver Panggabean, M.Si, segenap anggota DPRD, para pimpinan SKPD, seluruh anggota Paskibra 016 beserta orang tuanya, perwakilan Purna dan Pelatih, para Pimpinan SKPD. Pada akhir acara, Pj Walikota didampingi Ketua DPRD berkenan memberikan bingkisan kepada para Veteran dan Pejuang Kemerdekaan.


Penulis    : franki
Editor      : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.