Header Ads

Suara Meriam, Akan Warnai HUT RI Ke-71 di Siantar

LINTAS PUBLIK-SIANTAR, Upacara peringatan detik-detik proklamasi dalam upacara peringatan HUT ke-71 Kemerdekaan RI di Kota Pematangsiantar akan diwarnai penembakan meriam sebanyak 17 kali.Penembakan meriam ini akan dimulai dengan bunyi sirene yang berlangsung selama satu menit.

Ruspina Sari Siregar
Ruspina Sari Siregar
"HUT Kemerdekaan kali ini akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.Yang buat berbeda yakni dentuman meriam itu,"kata PLT Kaban Kesbangpolinmas Ruspina Sari Siregar, Rabu (10/8/2016).

Ruspina mengatakan meriam ini didatangkan dari Kodam I/BB bekerjasama dengan Korem 022/PT.
"Kita sudah layangkan surat kepada Pangdam I/Bukit Barisan.Dan progresnya sudah 80 persen.Mudah-mudahan ini berhasil,"kata Ruspina seraya menerangkan bahwa satu pucuk meriam akan tiba tanggal 16 Agustus.

Pada pelaksanaan upacara itu juga, Pemko Siantar akan menyerahkan bingkisan kepada 470 veteran dan pemberian Setya Lencana kepada PNS yang telah mengabdi selama 10 tahun,20 tahun dan 30 tahun.

Selanjutnya,usai upacara akan dilangsungkan pawai,karnaval sekaligus memperlihatkan Piala adipura yang baru saja diraih Pemko Siantar dan Adiwiyata Mandiri yang diraih SMAN 6.

"Kegiatan kali ini padat dan lebih semarak.Malam harinya akan ada hiburan rakyat,"tutup Ruspina.


Penulis    : franki
Editor      : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.