Di Samosir, Perantau Sitohang Bernatal dan Tanam Pohon di Tugu
LINTAS PUBLIK – SITOHANG, Diprakarsai Partangiangan Oppu Raja Pangaribuan Sitohang kota Pematangsiantar, Natal Sitohang di Tugu Sitohang berlangsung sangat hikmat. Perayaan Natal yang dihadiri seluruh pomparan (Keturunan) oppu Raja Pangaribuan Sitohang dari kota Pematangsiantar di huta Sitohang Urat kecamatan Palipi dan Kabupaten Samosir sekitarnya, Minggu (11/12/2016).
Perayaan Natal dengan tema: “Taeahi ma na tau padamehon jala pauliulihon hita sama hita”,( Sebab itu marilah kita mengejar apa yang mendatangkan damai sejahtera dan yang berguna untuk saling membangun) Roma 14:19.
Dengan Sumber tema perayaan Natal : “Marhite Pesta Natal Partangiangan Op. Raja Pangaribuan Sitohang Kota Pematangsiantar taeahi ma hasadaon dibagasan Kristus Raja Sipardame i”. ( Melalaui perayaan Natal Partangiangan Op. Raja Pangaribuan Sitohang Kota Pematangsiantar, Mari kita wujudkan kesatuan hati di dalam kasih Kristus si Raja Dame).
St. Drs. Mauruddin Sitohang, MM dalam kotbahnya mengatakan, Kita harus bersatu dan bersyukur, dapat mewujudkan kasih kristus dalam perayaan Natal di Tugu Sitohang ini. Tak banyak orang memikirkan dan bisa bersyukur terhadap kampung halamannya. Tapi Partangiangan Sitohang di Siantar dan masyarakat Sitohang di Huta Sitohang ini dapat mewujud nyatakan kasih Kristus itu melalui perayaan Natal ini.
“Ini wujud kasih Kristus itu, bersama-sama memuji dan bersyukur terhadap kemuliaan Tuhan bersama saudara-saudara kita yang lainnya (di kampung halaman). Mari kita syukuri berkat Tuhan ini,”ujar Mauruddin Sitohang mengajak agar pomparan Oppu Raja Pangaribuan Sitohang saling berkomunikasi positif satu dengan yang lainnya.
Mauruddin Sitohang juga berpesan, agar pomparan Sitohang jangan melupakan berkat dan kasih Tuhan, dan saling berbagi, bersyukur dan mendoakan.
“Hidup memang perjuangan dan berkompetisi, tapi kita jangan lupa bersyukur “pemberian” Tuhan dalam hidup kita selama ini. Dan jangan lupa kita memiliki kelebihan dan kekurang, karena itu marilah saling berbagi kelebihan dan kekurangan itu. Marilah kita bersatu bersama-sama membangun, sehingga dapat berguna bagi orang lain, khususnya berguna untuk kampung halaman,”jelas Mauruddin Sitohang.
Kesempatan itu , Sangkot Sitohang, S.Sn, MPd ketua Partangiangan Pomparan oppu Raja Pangaribuan Sitohang kota Pematngsiantar dalam sambutannya mengatakan, Perayaan bersama Natal Sitohang dari kota Pematangsiantar dan kampung halaman Sitohang di Tugu Sitohang Urat pulau Samosir kabupaten Samosir adalah wujud cinta kasih dan kerinduan Sitohang di perantauan.
“Kami tetap cinta kampung halaman, karena itu kami wujudkan dengan rasa syukur untuk merayakan Natal bersama di Tugu ini, bersama semua saudara-saudara kita Sitohang di urat Pulau Samosir. Kita harapkan perayaan Natal selanjutnya dapat lebih meriah lagi, mungkin saja kita akan rayakan Natal bersama pomparan Oppu Raja Pangaribuan Sitohang seluruh Indonesia ”tutur Sangkot Sitohang disambut tepuk tangan ratusan pomparan Sitohang dalam acara itu.
Mewakili masyarakat di kampung halaman Sitohang, Dasmen Sitohang, Parlin Sitohang, dan Burhan Sitohang mengatakan, sangat berterimakasih kepada Partangiangan Sitohang dari Pematangsiantar.
“Terimakasihlah atas ucapan syukur yang kalian berikan kepada kami dikampung halaman, sehingga kita dapat merayakan Natal bersama di Tugu Sitohang ini. Harapan kami, dengan adanya Natal ini, Hati kita persaudaraan kita akan semakin baik kedepannya, sehingga berkat Tuhan untuk pomparan Sitohang akan semakin melimpah, Horas ma di hita salutna,”kata Dasmen Sitohang didampingi Parlin Sitohang, dan Burhan Sitohang.
Pantauan lintaspublik.com Perayaan Natal Sitohang ini diikuti ratusan Sitohang dari Pematang Siantar dan masyarakat Huta Sitohang. Mulai dari anak-anak, remaja, Pemuda dan orang tua lanjut usia semuanya menuju tangga tugu Sitohang untuk membacakan liturginya (Nats Alkitab) yang dipandu St. Leonardo Simanjuntak SH, M. Hum. Acara semakin meriah ketika pomparan Sitohang ini bernyanyi, dan saling berjoget bersama, demikian juga acara ditutup dengan penanaman pohon Mangga sekitar Tugu Sitohang.
Penulis : tagor
Perayaan Natal dengan tema: “Taeahi ma na tau padamehon jala pauliulihon hita sama hita”,( Sebab itu marilah kita mengejar apa yang mendatangkan damai sejahtera dan yang berguna untuk saling membangun) Roma 14:19.
Tienni Sitohang Mewakili Boru Sitohang menyalakan lilin Natal Sitohang, di Tugu Sitohang Urat Pulau Samosir , Minggu (11/12/2016). |
St. Drs. Mauruddin Sitohang, MM dalam kotbahnya mengatakan, Kita harus bersatu dan bersyukur, dapat mewujudkan kasih kristus dalam perayaan Natal di Tugu Sitohang ini. Tak banyak orang memikirkan dan bisa bersyukur terhadap kampung halamannya. Tapi Partangiangan Sitohang di Siantar dan masyarakat Sitohang di Huta Sitohang ini dapat mewujud nyatakan kasih Kristus itu melalui perayaan Natal ini.
“Ini wujud kasih Kristus itu, bersama-sama memuji dan bersyukur terhadap kemuliaan Tuhan bersama saudara-saudara kita yang lainnya (di kampung halaman). Mari kita syukuri berkat Tuhan ini,”ujar Mauruddin Sitohang mengajak agar pomparan Oppu Raja Pangaribuan Sitohang saling berkomunikasi positif satu dengan yang lainnya.
Mauruddin Sitohang juga berpesan, agar pomparan Sitohang jangan melupakan berkat dan kasih Tuhan, dan saling berbagi, bersyukur dan mendoakan.
“Hidup memang perjuangan dan berkompetisi, tapi kita jangan lupa bersyukur “pemberian” Tuhan dalam hidup kita selama ini. Dan jangan lupa kita memiliki kelebihan dan kekurang, karena itu marilah saling berbagi kelebihan dan kekurangan itu. Marilah kita bersatu bersama-sama membangun, sehingga dapat berguna bagi orang lain, khususnya berguna untuk kampung halaman,”jelas Mauruddin Sitohang.
Kesempatan itu , Sangkot Sitohang, S.Sn, MPd ketua Partangiangan Pomparan oppu Raja Pangaribuan Sitohang kota Pematngsiantar dalam sambutannya mengatakan, Perayaan bersama Natal Sitohang dari kota Pematangsiantar dan kampung halaman Sitohang di Tugu Sitohang Urat pulau Samosir kabupaten Samosir adalah wujud cinta kasih dan kerinduan Sitohang di perantauan.
“Kami tetap cinta kampung halaman, karena itu kami wujudkan dengan rasa syukur untuk merayakan Natal bersama di Tugu ini, bersama semua saudara-saudara kita Sitohang di urat Pulau Samosir. Kita harapkan perayaan Natal selanjutnya dapat lebih meriah lagi, mungkin saja kita akan rayakan Natal bersama pomparan Oppu Raja Pangaribuan Sitohang seluruh Indonesia ”tutur Sangkot Sitohang disambut tepuk tangan ratusan pomparan Sitohang dalam acara itu.
Penyalaan lilin Mewakili Pomparan Oppu Raja Pangaribuan Sitohang dari Huta Sitohang dan Perantau kota Pematangsiantar, dengan latar belakan Danau Toba, Minggu ( 11/12/2016). |
“Terimakasihlah atas ucapan syukur yang kalian berikan kepada kami dikampung halaman, sehingga kita dapat merayakan Natal bersama di Tugu Sitohang ini. Harapan kami, dengan adanya Natal ini, Hati kita persaudaraan kita akan semakin baik kedepannya, sehingga berkat Tuhan untuk pomparan Sitohang akan semakin melimpah, Horas ma di hita salutna,”kata Dasmen Sitohang didampingi Parlin Sitohang, dan Burhan Sitohang.
Pomparan Oppu Raja Pangaribuan Sitohang terlihat hikmat mengikuti perayaan Natal di Tugu Sitohang Urat Pulau Samosir, Minggu ( 11/12/2016) |
Penulis : tagor
Tidak ada komentar