Turut Berdukacita, Kiper Senior Arema Achmad Kurniawan Meninggal Dunia
LINTAS PUBLIK, Penjaga gawang senior Arema, Achmad Kurniawan meninggal dunia setelah kurang lebih dua pekan mendapat perawatan medis di rumah sakit.
"Inalillahi, kiper senior Achmad Kurniawan telah berpulang, mohon doa semoga almarhum diberikan tempat terbaik di sisiNYA, amin," tulis twitter resmi @AremafcOfficial, Selasa (10/1/2017).
Pelatih kiper Arema FC, Yanuar 'Begal' Hermansyah, membenarkan kabar itu saat dikonfirmasi Surya Malang.
"Iya saya baru dapat kabar dari orang Mess Arema. AK meninggal, sekarang masih di rumah sakit," katanya.
Sejak akhir Desember 2016, penjaga gawang yang akrab disapa AK dan sekaligus kakak kandung dari Kurnia Meiga itu dikabarkan oleh tim dokter terkena serangan jantung.
Ia kemudian dilarikan ke rumah sakit Syaiful Anwar (RSSA) Kota Malang pada 29 Desember.(*)
Editor : tagor
Sumber : tribun
"Inalillahi, kiper senior Achmad Kurniawan telah berpulang, mohon doa semoga almarhum diberikan tempat terbaik di sisiNYA, amin," tulis twitter resmi @AremafcOfficial, Selasa (10/1/2017).
Kiper Arema, Achmad Kurniawan |
"Iya saya baru dapat kabar dari orang Mess Arema. AK meninggal, sekarang masih di rumah sakit," katanya.
Sejak akhir Desember 2016, penjaga gawang yang akrab disapa AK dan sekaligus kakak kandung dari Kurnia Meiga itu dikabarkan oleh tim dokter terkena serangan jantung.
Ia kemudian dilarikan ke rumah sakit Syaiful Anwar (RSSA) Kota Malang pada 29 Desember.(*)
Editor : tagor
Sumber : tribun
Tidak ada komentar