Header Ads

Kopda Alexander Samosir dan Kopda Hanafi Dampingi Petani Tanam Padi di Desa Durian

LINTAS PUBLIK – ASAHAN, Kopda Alexander Samosir dan Kopda Hanafi Menanam padi di Desa Durian Kecamatan Medang Deras Kabupaten Asahan di dampingi oleh Bintara Pembina Desa Koramil 01/MD Kodim 0208/Asahan, Rabu (22/02/2017).


Penanaman ini dilakaukan Jelang musim tanam di Desa Durian, Kopda Alexander Samosir dan Kopda Hanafi bersama petugas penyuluh lapangan (PPL) mendampingi petani menanam padi karena saat ini memasuki musim hujan bertepatan dengan masa tanam sebagian areal sawah di Desa Durian.

Pada program ketahanan pangan di Medang Deras, Babinsa melakukan tugas pendampingan kepada petani dan kegiatan membantu petani untuk bersinergi dengan program pemerintah pusat mengenai ketahanan pangan.

“petani perlu mendapat motivasi dengan pendampingan terkait pola tanam yang menggunakan "jajar legowo" dengan harapan tingkat pertumbuhan rumpun padi nantinya akan banyak dan meningkatkan produktivitas panen,”kata Alexander Samosir.


Penulis : franki/rel
Editor : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.