Header Ads

Tidak Tersentuh Pembangunan, Kapten Joni Siagian Komandoi Pembukaan Jalan di Namuteras

LINTAS PUBLIK – LANGKAT, Danramil 06/Bahorok Kapten Inf Joni Siagian prihatin adanya wilayah yang belum tersentuh pembangunan dalam memperbaiki taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.


Dalam mengejar sebuah ketertinggalan itu, tentu butuh kesadaran dan partisipasi semua komponen bangsa untuk saling bahu membahu membantu tugas negara dan pemerintah dalam mewujudkan pemerataan pembangunan, khusunya pemeratan pembangunan ruas jalan.

“Pembangunan ruas jalan tersebut dianggap prioritas selain karena kondisi jalan yang rusak, juga lalulintas harian ke wilayah tersebut cukup tinggi karena dianggap jalur ekonomi,”jelas Kapten Inf. Joni Siagian, Kamis (23/03/2017) di desa Namuteras Kecamatan Kutambaru Kabupaten Langkat.

Potret belum meratanya pembangunan itu, tentu banyak sebab yang bisa dicari, namun adalah kurang pas kalau hanya saling tuding menuding, dengan prasangka positif dapat dikatakan bahwa negara dalam satu sisi memang banyak mengalami keterbatasan baik dari segi pembiayaan pembangunan maupun alat peralatan yang minim.

“Masyarakat biasa mengangkut hasil bumi unggulan desa seperti sawit, getah karet, pisang, durian serta hasil bumi lainnya. Selama ini karena kondisi jalan rusak maka berdampak pada ongkos angkutan yang tinggi, dengan kondisi jalan yang bagus diharapkan roda perekonomian masyarakat akan semakin lancar" ungkap Kapten Joni Siagian, menjelaskan dirinya langsung mengkomandoi pembukaan jalan di desa Namuteras Dusun Wonosari dan pelebaran jalan di Dusun Durenmulo.


Penulis : franki/rel
Editor : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.