Header Ads

Tommy Soeharto Maju di Pilpres 2019, Golkar Tak Peduli

LINTAS PUBLIK - JAKARTA , Kabar Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto mau maju jadi calon presiden pada Pilpres 2019 merebak. Terutama setelah Sekretaris Jenderal Partai Swara Rakyat Indonesia (Parsindo) Ahmad Hadari menyatakan akan mengusung putra mantan penguasa Orde Baru itu.

Tommy Soeharto
Menyikapi hal ini, Partai Golkar yang merupakan tempat awal berpolitiknya keluarga Soeharto tak ambil pusing. Wakil Dewan Pakar Partai Golkar Mahyudin mengatakan, tidak mempersoalkan langkah Tommy Soeharto.

Apalagi Tommy sudah tidak masuk lagi dalam kepengurusan DPP Partai Golkar. “Bagi Golkar, siapapun mau maju ‎jadi capres dari partai lain, saya kira tidak ada masalah,” ucap Mahyudin, Selasa (14/3/2017).

Partai Golkar saat ini akan fokus pada internal partai dibandingkan memikirkan orang lain yang ingin maju di Pilpres 2019.

“Kami lebih fokus berbenah urusan Partai Golkar, agar Golkar tetap eksis dan dicintai oleh rakyat Indonesia terutama untuk menghadapi pemilu 2019,” tandasnya.


Sumber    : poskota/t

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.