Header Ads

Begini Cara Anak Siantar Mengenalkan Siantar, Kamu Bagaimana?

LINTAS PUBLIK – SIANTAR, Anggia Lestari Lubis siswa SMK Taman Siswa yang sebentar lagi lulus terus mengali potensi wisata kota Pematangsiantar untuk dapat “dipemerkan” kepada sahabat-sahabatnya diluar kota Pematangsiantar.

Anggi Lestari Lubis mendokumentasikan kunjungan sahabatnya dari Binjai
di tugu Becak Siantar.
Cara Anggi Lubis mengenalkan Siantar sebagai salah satu kota wisata di Sumatera Utara, yaitu mengenalkan Siantar dengan cara menshare di media sosial, baik facebook, Twitter dan media sosial internet lainnya.

“Kami terus share wisata kota Siantar, melalui akun kami Made in Siantar. Di akun ini kami sering mengenalkan kota-kota Siantar, baik kuliner, wisata dan tempat lainnya, buktinya banyak kawan-kawan yang berkunjung ke Siantar,”ucap Anggia Lestari Lubis kepada lintaspublik.com, Minggu (7/5/2017) di Tugu Becak Siantar jalan Merdeka kota Pematangsiantar.

Kata Anggia Lestari Lubis yang didampingi kawan-kawannya, Puja Monica Saing SMA Negeri 2, Fildzah Dalalin siswa MAN Siantar, dan Rosly Manihuruk SMK Negeri 1 Pematangsiantar menambahkan, Siantar sebenarnya suda cukup dikenal, hanya saja promosi wisata dan tempat-tempat wisata sangat jarang dipromosikan kembali.

Jejeran Bus Pariwisata di parkir Pariwisata jalan Merdeka kota Pematangsiantar.
“Banyak yang memarik wisata Siantar, hanya saja promosi dan kemasan sebagai kota wisata kurang diperhatikan, sehingga pengunjung kurang mendapatkan informasi yang baik,”kata Anggi Lubis yang mengenalkan Siantar, mulai dari Tugu BSA, Museum Simalungun, Taman Hewan, Vihara, Patung Kwam Im, Kebun Binatang, dan sampai wisata di Simalungun.

Ditempat yang sama Anggi Josafat wisatawan lokal dari Binjai yang juga teman Anggi Lubis mengatakan, bersama sahabat lainnya mengenal Siantar dari pertemannan di facebook.
“Anggi yang mengnalkan saya tentang Siantar, jadi saya singga ke Siantar,”kata Anggi Josafat mahasiswa Panca Budi jurusan hukum, yang juga anggota Club motor di Medan – Binjai ini.
“Saya sudah banyak mengenal Siantar beberapa hari ini, mungkin beberapa bulan nanti saya akan bawa rombongan dari Binjai. Siantar wisata oke, semoga makin maju. Anak-anak Siantar soludaritasnya makin tinggi, anak Siantar bersahabat, kalau boleh jomblo dikurangi.”tutur Anggi berseloro.


LIHAT JUGA VIDEO BERIKUT:




Penulis    : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.