Mie Kuning dan Mie Tiaw Formalin Diedarkan Di Kawasan Danau Toba
LINTAS PUBLIK-SIANTAR, Balai Besar Badan Pengawas Obat dan Makanan Provinsi Sumatera Utara merilis penggrebekan industri atau pengepul mie mengandung boraks dan formalin dari Kota Pematangsiantar.
Dari relis tersebut, ternyata bukan hanya mie kuning saja yang disita melainkan mie tiaw yang mengandung formalin juga turut disita.
BACA JUGA BPOM Sita 1,2 Ton Mie Mengandung Boraks dan Formalin dari Parluasan
Mie Tiaw itu disita dari Toko H di Pasar Parluasan sebanyak 45 kg.
Hal ini disampaikan Kepala Balai Besar BPOM Provinsi Sumatera Utara,Drs.Sacramento Tarigan,APT didampingi pejabat Pemko Siantar Kepala Bappeda Midian Sianturi, Kepala dinas kesehatan dr. Ronal Saragih, kepala disperindag Kalbiner Lumbantukkup di halaman Wisma Gandaula, Rabu (2/8/2017).
Menurut Sacramento, mie mengandung formalin dan boraks ini diedarkan di daerah kawasan Danau Toba Simalungun, Tobasa, Samosir, Dairi, Pakpak Barat, Tapanuli Utara,Humbahas dan daerah lainnya.
"Dari hasil pemeriksaan sementara penyidik kita,mie kuning dan mie tiaw yang mengandung formalin dan boraks diedarkan di daerah kawasan danau toba dan daerah lainnya," ucap Sacramento.
LIHAT JUGA VIDEO DI BAWAH INI
Penulis : franki
Editor : tagor
Dari relis tersebut, ternyata bukan hanya mie kuning saja yang disita melainkan mie tiaw yang mengandung formalin juga turut disita.
BACA JUGA BPOM Sita 1,2 Ton Mie Mengandung Boraks dan Formalin dari Parluasan
Mie Tiaw itu disita dari Toko H di Pasar Parluasan sebanyak 45 kg.
Hal ini disampaikan Kepala Balai Besar BPOM Provinsi Sumatera Utara,Drs.Sacramento Tarigan,APT didampingi pejabat Pemko Siantar Kepala Bappeda Midian Sianturi, Kepala dinas kesehatan dr. Ronal Saragih, kepala disperindag Kalbiner Lumbantukkup di halaman Wisma Gandaula, Rabu (2/8/2017).
Menurut Sacramento, mie mengandung formalin dan boraks ini diedarkan di daerah kawasan Danau Toba Simalungun, Tobasa, Samosir, Dairi, Pakpak Barat, Tapanuli Utara,Humbahas dan daerah lainnya.
"Dari hasil pemeriksaan sementara penyidik kita,mie kuning dan mie tiaw yang mengandung formalin dan boraks diedarkan di daerah kawasan danau toba dan daerah lainnya," ucap Sacramento.
LIHAT JUGA VIDEO DI BAWAH INI
Penulis : franki
Editor : tagor
Pasti itu pabriknya ga mendadak muncul kan. Selama ini kemana aja bpom. Modus nih....asal jgn kasusnya menguap begitu aja. Setelah fulus mengalir ke kantong.💀💀💀
BalasHapus