Garuda Muda Ungguli Myanmar, Presiden Jokowi: Semoga Juara
LINTAS PUBLIK - Presiden Joko Widodo rupanya menaruh perhatian bagi kiprah tim sepak bola nasional U-19 yang berlaga dalam ajang Piala AFF U-18 yang digelar di Myanmar. Dalam pertandingan perdana melawan tim Myanmar kemarin malam, Garuda Muda mampu mengungguli perlawanan tuan rumah dengan skor akhir 1-2.
Atas kemenangan tersebut, Presiden memberikan apresiasinya seraya berharap kiprah tim yang dikomandoi oleh Indra Sjafri tersebut berlanjut hingga menuju tangga juara, seperti dilansir dalam rilis Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin.
"Selamat atas kemenangan Timnas Indonesia yg mengalahkan Myanmar di ajang Piala AFF U-18. Semoga prestasi berlanjut hingga tangga juara -Jkw," demikian diunggah Presiden melalui cuitannya pada Rabu, 6 September 2017, sekira pukul 14.46 WIB.
Untuk diketahui, tim Garuda Muda dalam pertandingan tersebut sempat tertinggal lebih dulu oleh tuan rumah di babak pertama. Namun, mereka mampu bangkit hingga membalikkan keunggulan di menit-menit akhir pertandingan.
Dalam cuitannya itu, mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga mengunggah foto-foto saat Egy Maulana Vikri melakukan selebrasi atas gol yang berhasil ia ciptakan. Ia memborong dua gol bagi Indonesia sehingga mampu berjaya di laga pertama.
LIHAT JUGA VIDEO DI BAWAH INI
Laporan: HR
Sumber: Humas Kemensetneg
Foto: Facebook |
Atas kemenangan tersebut, Presiden memberikan apresiasinya seraya berharap kiprah tim yang dikomandoi oleh Indra Sjafri tersebut berlanjut hingga menuju tangga juara, seperti dilansir dalam rilis Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin.
"Selamat atas kemenangan Timnas Indonesia yg mengalahkan Myanmar di ajang Piala AFF U-18. Semoga prestasi berlanjut hingga tangga juara -Jkw," demikian diunggah Presiden melalui cuitannya pada Rabu, 6 September 2017, sekira pukul 14.46 WIB.
Untuk diketahui, tim Garuda Muda dalam pertandingan tersebut sempat tertinggal lebih dulu oleh tuan rumah di babak pertama. Namun, mereka mampu bangkit hingga membalikkan keunggulan di menit-menit akhir pertandingan.
Dalam cuitannya itu, mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga mengunggah foto-foto saat Egy Maulana Vikri melakukan selebrasi atas gol yang berhasil ia ciptakan. Ia memborong dua gol bagi Indonesia sehingga mampu berjaya di laga pertama.
LIHAT JUGA VIDEO DI BAWAH INI
Laporan: HR
Sumber: Humas Kemensetneg
Tidak ada komentar