Jumlah Kunjungan Wisman Menurun, Ini Kata Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Sumut
LINTAS PUBLIK - MEDAN, Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi telah merotasi jabatan kursi Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Pemprov Sumut.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Pemprov Sumut Hidayati menggeser Elisa Marbun dari posisi tersebut.
Hidayati resmi menjabat Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Pemprov Sumut setelah dikukuhkan Erry pada Jumat (23/2/2018) lalu.
Saat ini, Hidayati dihadapkan dengan kondisi penurunan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Sumut.
BACA JUGA Punya Danau Toba, Sumut Optimis Sejuta Wisman
Jumlah ini menurun 46,39 persen bila dibanding kunjungan pada Desember 2017 lalu yang mencapai 27.978 kunjungan.
Kunjungan wisman pada Januari 2018 juga terbilang menurun jika dibandingkan pada Januari 2017 lalu. Penurunan mencapai 25,79 persen.
Pada Januari 2017, kunjungan wisman yang masuk melalui empat pintu tersebut, yakni Bandar Udara Internasional Kualanamu, Pelabuhan Belawan, Pelabuhan Tanjungbalai dan Bandar Udara Silangit, berjumlah 20.212.
Menurut data yang disampaikan Kepala Bidang Distribusi Badan Pusat Statistik (BPS) Sumut Birmark S. Pardamean, warga negara Malaysia masih mendominasi jumlah kunjungan wisman ke Sumut pada Januari tahun ini.
"Yakni 8.900 kunjungan atau 59,34 persen dari total wisman yang berkunjung," katanya di Kantor BPS Sumut Jalan Asrama, Medan, Kamis (15/2/2018).
Hidayati tidak ditemui di kantornya saat hendak dimintai komentar perihal penurunan ini.
Saat dihubungi via telepon, Hidayati tidak menjawab.
Hidayati menyampaikan pesan melalui aplikasi WhatsApp bahwa sedang persiapan untuk menggelar pernikahan anaknya, sehingga tidak dapat menjawab pertanyaan terkait kondisi ini.
"WhatsApp saya agak heng karena terlalu banyak grup. Saya tidak bisa kerja karena besok anak saya menikah. Saya di acara keluarga sekarang," kata Hidayati.
Sumber : tribun
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Pemprov Sumut Hidayati menggeser Elisa Marbun dari posisi tersebut.
Hidayati resmi menjabat Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Pemprov Sumut setelah dikukuhkan Erry pada Jumat (23/2/2018) lalu.
Saat ini, Hidayati dihadapkan dengan kondisi penurunan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Sumut.
BACA JUGA Punya Danau Toba, Sumut Optimis Sejuta Wisman
Jumlah ini menurun 46,39 persen bila dibanding kunjungan pada Desember 2017 lalu yang mencapai 27.978 kunjungan.
Kunjungan wisman pada Januari 2018 juga terbilang menurun jika dibandingkan pada Januari 2017 lalu. Penurunan mencapai 25,79 persen.
Pada Januari 2017, kunjungan wisman yang masuk melalui empat pintu tersebut, yakni Bandar Udara Internasional Kualanamu, Pelabuhan Belawan, Pelabuhan Tanjungbalai dan Bandar Udara Silangit, berjumlah 20.212.
Menurut data yang disampaikan Kepala Bidang Distribusi Badan Pusat Statistik (BPS) Sumut Birmark S. Pardamean, warga negara Malaysia masih mendominasi jumlah kunjungan wisman ke Sumut pada Januari tahun ini.
"Yakni 8.900 kunjungan atau 59,34 persen dari total wisman yang berkunjung," katanya di Kantor BPS Sumut Jalan Asrama, Medan, Kamis (15/2/2018).
Hidayati tidak ditemui di kantornya saat hendak dimintai komentar perihal penurunan ini.
Saat dihubungi via telepon, Hidayati tidak menjawab.
Hidayati menyampaikan pesan melalui aplikasi WhatsApp bahwa sedang persiapan untuk menggelar pernikahan anaknya, sehingga tidak dapat menjawab pertanyaan terkait kondisi ini.
"WhatsApp saya agak heng karena terlalu banyak grup. Saya tidak bisa kerja karena besok anak saya menikah. Saya di acara keluarga sekarang," kata Hidayati.
Sumber : tribun
Tidak ada komentar