Angkutannya Kecelakaan Beruntun di Tapian Dolok, Ini Kata Pengusaha Paradep
LINTAS PUBLIK-SIANTAR, Kecelakaan beruntun terjadi di Jalinsum Medan-Siantar Tapian Dolok Kabupaten Simalungun. Kecelakaan ini melibatkan Angkutan bus Paradep tujuan Medan-Siantar yang diperkirakan menampung 40 orang.
Diduga angkutan bus Paradep menabrak truk pengangkut batu yang sedang berhenti dipinggir jalan . Selain itu, dari arah berlawanan yang datang dari Siantar, sebuah mobil box juga menghantam bus paradep tersebut.
BACA JUGA Kecelakaan Beruntun di Jalinsum Tapian Dolok, Satu Tewas Puluhan Luka-luka
Peristiwa kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 20.00 ini mengakibatkan seorang kondektur tewas. Posisi bus Paradep juga terhempas ke pinggir jalan yang dikelilingi pohon karet.
Pengusaha angkutan Paradep mengatakan, akibat kejadian, satu orang kernet (kondektur) meninggal dunia di tempat. Kernet tersebut terlihat terhempas ke serpihan kaca depan Paradep yang pecah. Kursi di Paradep juga dalam keadaan tidak penuh penumpangnya.
"Tadi dapat info anggotaku kejadiannya malam habis Magrib. Ada truk rusak gak pakai tanda di depan Paradep. Itu lokasinya kan hutan-hutan, gelap. Sama-sama searah dari Medan mau ke Siantar. Makanya gak nampak supirku tertabraknya. Mungkin habis itu oleng, tabrakan lagi sama Colt Diesel makanya sampai hancur kali Paradepnya saya lihat di foto-fotonya,"ucap Paradep, Selasa malam (24/4/2018).
"Gak penuh tadi penumpangnya. Jarang penuh sampai 50 stok kursi kalau musim sekarang. Paling hari besar saja. Saya belum tahu juga berapa total penumpangnya. Dengar kabar ini, kambuh jantung saya,gak bisa tidur lagi,"katanya.
Sementara ini belum diketahui berapa jumlah korban yang luka-luka. Sedangkan yang meninggal dunia satu orang.
Penulis : franki
Editor : tagor
Diduga angkutan bus Paradep menabrak truk pengangkut batu yang sedang berhenti dipinggir jalan . Selain itu, dari arah berlawanan yang datang dari Siantar, sebuah mobil box juga menghantam bus paradep tersebut.
BACA JUGA Kecelakaan Beruntun di Jalinsum Tapian Dolok, Satu Tewas Puluhan Luka-luka
Mobil Paradep kecelakaan di Tapian Dolok |
Pengusaha angkutan Paradep mengatakan, akibat kejadian, satu orang kernet (kondektur) meninggal dunia di tempat. Kernet tersebut terlihat terhempas ke serpihan kaca depan Paradep yang pecah. Kursi di Paradep juga dalam keadaan tidak penuh penumpangnya.
"Tadi dapat info anggotaku kejadiannya malam habis Magrib. Ada truk rusak gak pakai tanda di depan Paradep. Itu lokasinya kan hutan-hutan, gelap. Sama-sama searah dari Medan mau ke Siantar. Makanya gak nampak supirku tertabraknya. Mungkin habis itu oleng, tabrakan lagi sama Colt Diesel makanya sampai hancur kali Paradepnya saya lihat di foto-fotonya,"ucap Paradep, Selasa malam (24/4/2018).
"Gak penuh tadi penumpangnya. Jarang penuh sampai 50 stok kursi kalau musim sekarang. Paling hari besar saja. Saya belum tahu juga berapa total penumpangnya. Dengar kabar ini, kambuh jantung saya,gak bisa tidur lagi,"katanya.
Sementara ini belum diketahui berapa jumlah korban yang luka-luka. Sedangkan yang meninggal dunia satu orang.
Penulis : franki
Editor : tagor
Tidak ada komentar