Prabowo akan Bertemu SBY Bahas Koalisi di Bulan Ramadan
LINTAS PUBLIK - JAKARTA, Partai Demokrat dan Gerindra sedang menggodok waktu pertemuan di antara ketua umum masing-masing, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Prabowo Subianto. Gerindra memastikan pertemuan SBY-Prabowo akan dilangsungkan di bulan puasa ini.
"Bulan suci Ramadan waktu yang bagus untuk bersilaturahmi," ujar Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Sandiaga Uno di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (21/5/2018).
Sandi tak mau menjelaskan lebih lanjut kapan pastinya pertemuan itu dilangsungkan. Menurutnya, itu ranah Waketum Gerindra Fadli Zon.
"Pak Fadli akan sampaikan detailnya," ucap Sandi singkat.
Rencana pertemuan SBY-Prabowo bermula dari pertemuan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Sandiaga. Mereka bakal membahas koalisi Pilpres 2019.
Sumber : detik
pertemuan SBY-Prabowo/net. |
Sandi tak mau menjelaskan lebih lanjut kapan pastinya pertemuan itu dilangsungkan. Menurutnya, itu ranah Waketum Gerindra Fadli Zon.
"Pak Fadli akan sampaikan detailnya," ucap Sandi singkat.
Rencana pertemuan SBY-Prabowo bermula dari pertemuan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Sandiaga. Mereka bakal membahas koalisi Pilpres 2019.
Sumber : detik
Tidak ada komentar