Header Ads

Sahabat Ungkap Kondisi Gogon Sebelum Meninggal

LINTAS PUBLIK - JAKARTA,  Secara mengejutkan komedian Gogon meninggal dunia pada Selasa (15/5/2018) pagi. Salah satu sahabat Gogon, Kadir, mengungkapkan kondisi terakhir pelawak bernama asli Margono itu.

Menurut Kadir, dirinya dan Gogon memang sebelumnya mengisi suatu acara di Lampung sejak Senin (14/5/2018). Namun, Kadir melihat rekannnya tidak seperti biasanya.


“Diam saja begitu, padahal biasanya kan bercanda terus dengan saya atau ngobrol. Nah dia sudah kayak blank dan pucat banget, wajahnya juga bengkak-bengkak,” ujar Kadir.

Benar saja, subuh tadi salah satu anak Gogon yang ikut dalam perjalanan ke Lampung, Ari, dengan panik mengatakan bahwa sang ayah pingsan di kamar tempat mereka menginap.

“Salah satu anak Gogon Srimulat kan ikut mengawal. Jam 5 pagi si anak Gogon bangunkan Didi Kempot. Papa pingsan, katanya. Diajak ngomong diam saja, lemas,” ujar Kadir kepada wartawan saat dihubungi.

“Akhirnya Didi Kempot inisiatif bawa ke rumah sakit. Dipanggilkan ambulans. Karena Didi mengejar pesawat, ya sudah dipikir cuma pingsan saja. Ternyata pas Didi di bandara, diberitahu kalau Gogon sudah meninggal,” imbuhnya.

Gogon meningga dunia di usia 58 tahun. Rencananya, jenazah komedian yang akrab dengan jambul pirangnya itu akan dimakamkan di Solo, Jawa Tengah pada Rabu (16/5/2018) siang.

Kabar meninggalnya Gogon, diketahui dari pesan berantai yang tersebar.

Dalam pesat tersebut, disebutkan jika Gogon meninggal dunia hari ini, Selasa (15/5/2018) pukul 05.00 WIB di RS Kota Bumi Lampung.

Belum diketahui penyebab meninggalnya komedian yang beberapa kali ikut membantu kegiatan Pos Kota. Bahkan, pada acara wayangan HUT ke 48 Pos Kota April lalu, Gogon masih ikut terlibat dalam kegiatan tersebut.

Sumber   : poskota 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.