Header Ads

Ditinggal Lebaran, 3 Rumah Bersaudara Ludes Terbakar, Ini nama Korbannya

LINTAS PUBLIK - SIANTAR, 3 (tiga) unit rumah terbakar di gang Buntu jalan Medan KM. 6 keluarhan Tambun Nabolon kecamatan Siantar martoba kota Pematangsiantar.

Peristiwa kebakaran terjadi sekitar pukul 16:10 WIB, Rabu (20/6/2018).

Kebakaran yang menghanguskan 3 rumah dinyatakan milik abang beradik kandung. Dan sementara informasi  kebakaran dikarena arus pendek.

Situasi panik saat kebakaran di gang buntu jalan Medan siantar.
Kapolsek Siantar Martoba AKP David Sinaga yang langsung mengawal pengamanan di lokasi kebakaran mengatakan, asal api pertama dari rumah Fitri, sementara pemilik rumah tidak ada ditempat.

"Sementara hasil olah TKP dikarena arus pendek, dan rumah sedang kosong. Asal api dari tengah rumah yang terbakar, tidak ada korban jiwa, hanya korban harta benda,"ujar AKP. David Sinaga.

Rumah Ditinggal Lebaran

Kebakaran terlihat dari asal api yang pertama dari rumah Fitri ternyata sedang kosong, Fitri dan keluarganya sedang berlebaran kerumah keluarga.

4 Unit Damkar Pemko dan 3 Unit Pemadam PT. STTC diturunkan dilokasi kebakaran di gang Buntu.
R. Tanjung warga setempat yang melihat peristiwa kebakaran langsung berupaya memadamkan api yang cepat marak, dan terlihat rumah bangunan berendeng sudah permanen, dan berpagar rapi.

"Iya, kakak Fitri itu sedang berlebaran, dan rumahnya kosong tadi pas kebakaran. Dan kami tidak sempat lagi menyelamatkan barang-barangnya,"ucap R. tanjung yang langsung bersama warga menyiram air seadanya.

"Terimaksihlah kepada pemadam PT. STTC yang langsung cepat sampai, dan disusul kemudian pemadam PT. STTC,"tutur Tanjung.

Tanjung juga menjelaskan, rumah ini milik kaka beradik, pertama Dewi suaminya Iwan anaknya ada 5 orang,  kedua rumah Fitri suaminya Marga Nasution anaknya 2 orang dan ketiga Evi suaminya Samka , anaknya ada 4 orang.

"Rumah yang terbakar ini milik kaka beradik kandung, semoga mereka dapat dikuatkan Allah,"ujarnya.

Penulis   : tagor
Editor     : tagor




Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.