Header Ads

Anda Punya Talenta Berbakat, Benny Simanjuntak Mencari Anda, Jadwal Agustus 2018

LINTAS PUBLIK-SIANTAR, Benny Simanjuntak baru saja menyelesaikan projectnya di Hollywood. Ya, Om Ben ini baru saja sukses melaunching album batak dengan judul "Atik Na Ho" yang dinyanyikan Sandy Simangunsong asal Kota Pematangsiantar. Album ini ditayangkan perdana di Amerika Serikat melalui konten digital salah satunya Youtube.

Dalam album ini, banyak dilibatkan komposer ternama yang berasal dari negeri Paman Sam dan pernah meraih Grammy Award di Hollywood . Seperti Tom Weir sebagai music engineering and director, pemenang Grammy Award 2004, Tom Pierce mengisi guitarist, Matt Laug mengisi drummer, Paul Bushnell mengisi bass player, Anna Kostyuchek mengisi violin dan Lee Thornburg mengisi trumpet player.

BACA JUGA  Debut Internasional, Benny Simanjuntak Produseri Video Clip Berlatar Danau Toba, Libatkan Pemusik Dunia

BACA JUGA  Benny Simanjuntak Orbitkan Penyanyi Asal Siantar untuk Berkiprah di Hollywood



Beranjak dari situ, Benny menyadari betul banyak talenta berbakat di Kota Pematangsiantar, Simalungun dan daerah lain yang berada di Provinsi Sumatera Utara.

Apalagi niatnya untuk membuat Kota Pematangsiantar sebagai kota seni.

" Kota Siantar merupakan gudangnya seniman. Bakat-bakat muda terus bertambah. Saya ingin mewujudkan Siantar sebagai kota seni. Saya sudah realisasikan dengan memproduksi single album batak songs, “Atik Na Ho” lagu batak yang pertama saya buat dan promosikan, dan sudah mendapatkan perhatian Hollywood. Memang promosi di Indonesia belum secara maksimal, tapi itu hanya tinggal waktu saja," ucap Benny Simanjuntak, Minggu (22/7/2018) melalui aplikasi WhatsApp.

Realisasi lain yang akan diwujudkan Benny yakni melalukan pencarian bakat ke berbagai daerah dalam waktu dekat ini.

“Saya sudah mengajak kerjasama beberapa orang yang memiliki kemampuan untuk melakukan pencarian bakat, khusus di Kota Siantar dan untuk Sumatera Utara,”katanya.

Dijelaskan Benny, secara teknis dirinya akan langsung mengunjungi pemilik bakat yang sudah diperoleh data awalnya melalui rekan-rekan yang ditugaskan untuk mengumpulkan informasi.

“Kami akan datang ke setiap kota , desa untuk mencari bibit penyanyi maupun yang bertalenta lainnya. Setiap orang yang meyakinkan, saya akan fasilitasi tiket untuk diseleksi ke Pematang Siantar. Dari semua orang yangg berbakat akan bertarung di Pematang Siantar. 15 pemenang akan saya bawa ke Jakarta dan akan perform di stasiun TV,”ujar Benny.

Seleksi akan melibatkan pemusik dari Hollywood yaitu pemenang Grammy Awards, yang akan menilai para peserta. Yang berhak tampil di Pematangsiantar adalah orang-orang yang terpilih. Baik itu yang talenta penyanyi, model maupun untuk bintang sinetron.

“Semua pembiayaan akan ditanggung oleh panitia penyelenggara yakin Pesona CONtOh Indonesia dan Sample Entertainment Hollywood, kepada semua masyarakat yang ingin terjun ke dunia entertaint, ini lah saat yang tepat untuk menjadi bintang Indonesia dan dunia,”katanya.

Benny mengundang seluruh pemilik bakat atau masyarakat yang mengetahui adanya generasi yang memiliki bakat, untuk mendaftarkan diri melalui; Ivo Willy Sitorus, Choky Pardede, Juli Simarmata, Irvan Sidabutar, Omex Sianipar, Norita Tampubolon, Ruthina Tampubolon, Saurma Tampubolon, Yetty Purba Dasuha dan Diana Batubara.

Contact person: 081370000264, 085358343430, 081375046026 dan 082165033422.

Pencarian dilakukan dari mulai Agustus ini sampai selesai dan akan tayang di YouTube, termasuk selama masa pencarian talenta. 15 pemenang akan dikirim ke Jakarta dan pemenangnya akan rekaman di Hollywood.

LIHAT JUGA  Sandy Simangunsong - Atik Naho



Penulis   : franki
Editor     : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.