Header Ads

Pemko Siantar Bakti Sosial di Pelabuhan Tigaras, Ini Personil yang Dilibatkan

LINTAS PUBLIK-SIMALUNGUN, Sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemko Pematangsiantar turut berpatisipasi dalam bakti sosial kebersihan di pelabuhan Tigaras, Kabupaten Simalungun. OPD yang terlibat antara lain, pegawai Dinas Lingkungan Hidup (DLH) sebanyak 35 orang, Satpol PP sebanyak 31 orang, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sebanyak 20 orang. Turut juga dari pramuka sebanyak 24 orang dan Tagana sebanyak 10 orang.

Kehadiran pihak Pemko Pematangsiantar tersebut merupakan undangan dari Kapolda Sumatera Utara. Diketahui total yang hadir dalam bakti sosial tersebut mencapai 1.100 orang, terdiri dari Polisi, TNI, Organisasi Masyarakat (Ormas) dan Pemerintah Daerah.

BACA JUGA  Monumen KM. Sinar Bangun akan Dibangun 3 Bulan

Kadis DLH Pemko Siantar, Jekson Gultom membersihkan got
di sekitaran pelabuhan Tigaras Kabupaten Simalungun.
"Kita datang sesuai dengan undangan dan kita berharap langkah ini dapat memperbaiki citra kawasan Danau Toba, khususnya di Tigaras" kata Kepala DLH Pematangsiantar, Jekson Hasan Gultom, Kamis (12/7/2018).

Jekson Gultom mengaku siap untuk membantu instansi terkait dalam mendukung kemajuan Danau Toba dari sisi kebersihan selama hal itu dibutuhkan.

"Karena ini diluar lokasi Pemko Pematangsiantar, maka dalam keterlibatan kebersihan itu sifatnya kita hanya lintas koordinasi atau undangan bekerja,"katanya sembari menjelaskan semua itu berdasarkan petunjuk Walikota.

Direktur Pol air Sumut, Kombes Pol Drs Yosi Muhamartha mengatakan bahwa bakti sosial ini merupakan perintah dari Kapoldasu dimana tidak lepas dari kondisi pantai dan pelabuhan Tigaras yang kotor.

" Danau Toba kotor, banyak sampah yang dibuang ke danau dan sarana-sarananya banyak yang kurang bagus. Pelabuhannya belum sesuai. Kita tunjukkan kepada masyarakat umum dan nasional bahwa kita peduli kebersihan dikawasan Danau Toba,"ujarnya

BACA JUGA  Inilah Pengakuan Korban Selamat Kapal Tenggelam di Danau Toba, Dihampiri Wanita di Tengah Danau

Direktur Pol air Sumut, Kombes Pol Drs Yosi Muhamartha memimpin apel.
Dalam arahannya, Kombes Pol Drs Yosi berharap dengan adanya bakti sosial tersebut dapat menggugah hati masyarakat khususnya yang tinggal di Tigaras, umumnya masyarakat di kawasan Danau Toba. Dengan meningkatnya kesadaran masyarakat akan kebersihan Danau Toba diharapkan mampu menambah kenyamanan pengunjung. Sebelum mengakhiri instruksinya, Yosi mendorong seluruh yang terlibat pada bakti sosial iti memperhatikan keselamatan dan jangan sampai dalam kegiatan ada kecelakaan.

Senada disampaikan Kapolres Simalungun, AKBP Liberty Panjaitan. Turut prihatin dengan informasi dari berbagai pihak atas kurangnya kebersihan di kawasan Danau Toba. Oleh karena itu, Kapoldasu memberikan instruksi untuk gelar bakti sosial. Ia menegaskan, jika satu hari ini kebersihan belum tuntas maka tidak menutup kemungkinan di hari berikutnya dilanjutkan.

"Banyak orang mengatakan bahwa Danau Toba ini jorok sehingga penghuninya marah. Kita himbau kepada masyarakat untuk tidak buang sampah baik yang berkunjung dan yang tinggal. Buanglah sampah pada tempatnya,"saran Kapolres.

Ia menghimbau agar seluruh instansi yang bertanggung jawab atas perjalanan kapal penyeberangan mematuhi aturan.

"Demikian juga dengan penumpang jangan mau naik kapal dengan kapasitas yang berlebihan," ujarnya.

BACA JUGA Ini Kata BUPATI SIMALUNGUN Peletakan Batu Pertama Monumen KM. SINAR BANGUN 



Penulis   : robin
Editor     : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.