Header Ads

"Hantam" Truck Pakai Yamaha R-15, Syamsul Bahri Tewas

LINTAS PUBLIK-RANTAUPRAPAT, Seorang pengendara sepeda motor Yamaha R 15 bernama Syamsul Bahri tewas setelah menghantam sebuah truck pengangkut barang, di Jalinsum KM 375-376 Medan- Gunung Tua, Dusun Aman Makmur Desa Hajoran Kecamatan Sei Kanan Kabupaten Labusel, Kamis (9/8/2018) sekira pukul 00.45 WIB.

Informasi yang dihimpun menyebutkan, peristiwa itu berawal ketika Syamsul Bahri dengan Yamaha R15 yang ditungganginya melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Gunung Tua menuju Kota Pinang, Kabupaten Labusel.


Syamsul pun kemudian mencoba mendahului atau memotong sebuah truck pangangkut barang yang tidak diketahui identitasnya. Karena memotong, Syamsul menggunakan jalur jalan sebelah kanan.

Di saat yang bersamaan, muncul atu unit truck colt diesel dengan nomor polisi BM 8815 MD yang dikendarai Dedi Mahyudin.

Syamsul yang tidak mampu mengendalikan sepeda motornya, akhirnya menghantam sudut depan sebelah kanan truck tersebut. Akibatnya, Syamsul langsung tersungkur berdarah-darah, dan sepeda motor yang dikemudikannya mengalami rusak berat.

Tabrakan itu mengundang perhatian warga sekitar dan para pengguna jalan yang sedang melintas. Tidak lama kemudian, petugas Polisi Lalu Lintas setempat datang ke lokasi.

Syamsul pun langsung dilarikan ke Klinik Raifan di Kelurahan Langga Payung Kecamatan Sei Kanan, Kabupaten Labusel. Namun hanya beberapa saat di klinik itu, Syamsul menghembuskan nafas terakhir.

Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang SH,SIK, melalui Kasat Lantas AKP Sonny Harsono SIK kepada wartawan membenarkan peristiwa itu.

Peristiwa itu ujar Kasat Lantas, menjadi pelajaran bagi para pengemudi kenderaan untuk selalu berhati-hati mengemudikan kenderaannya, agar terhindar dari kecelakaan yang dapat membahayakan jiwa bahkan merenggut nyawa.

" Marilah untuk lebih berhati-hati dan tertib dalam berlalu lintas saat berkendara" himbaunya.

Penulis : tanjung
Editor : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.