Mantan Suami Diduga Bakar Kios Istri, Polisi Dalami Keterangan Saksi
LINTAS PUBLIK-RANTAUPRAPAT, Satuan Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Labuhanbatu sampai saat ini masih mendalami kasus pembakaran kios milik Asnidar di Jalan Sirandorung Rantauprapat, Sabtu (11/8) kemarin yang diduga dilakukan oleh Chandra, mantan suami Asnidar.
BACA JUGA Diduga Sengaja Bakar Kios, Mantan Suami Dilaporkan ke Polisi
Hal itu dikatakan Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang SH, SIK melalui Kasat Reskrim AKP Teuku Fatir Mustafa, SIK kepada wartawan Minggu (12/8/2018).
Menurut Fatir, setelah menerima laporan Asnidar, pihaknya kini terus menggali keterangan dari para saksi.
" Masih kita dalami keterangan para saksi. Nanti hasilnya kami sampaikan" katanya singkat.
Seperti diketahui, 10 pintu kios dan 1 buah rumah serta 1 usaha tambal ban terbakar pada Sabtu (11/8) sekitar pukul 16.30 wib. Kebakaran itu juga membuat kabel milik PLN meleleh dijilat api.
Setelah peristiwa itu terungkap, diduga kios itu sengaja dibakar oleh Chandra, mantan suami Asnidar. Asnidar bersama para pedagang yang menyewa kiosnya langsung membuat laporan ke Mapolres Labuhanbatu.
Penulis : tanjung
Editor : tagor
BACA JUGA Diduga Sengaja Bakar Kios, Mantan Suami Dilaporkan ke Polisi
Hal itu dikatakan Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang SH, SIK melalui Kasat Reskrim AKP Teuku Fatir Mustafa, SIK kepada wartawan Minggu (12/8/2018).
Menurut Fatir, setelah menerima laporan Asnidar, pihaknya kini terus menggali keterangan dari para saksi.
" Masih kita dalami keterangan para saksi. Nanti hasilnya kami sampaikan" katanya singkat.
Seperti diketahui, 10 pintu kios dan 1 buah rumah serta 1 usaha tambal ban terbakar pada Sabtu (11/8) sekitar pukul 16.30 wib. Kebakaran itu juga membuat kabel milik PLN meleleh dijilat api.
Setelah peristiwa itu terungkap, diduga kios itu sengaja dibakar oleh Chandra, mantan suami Asnidar. Asnidar bersama para pedagang yang menyewa kiosnya langsung membuat laporan ke Mapolres Labuhanbatu.
Penulis : tanjung
Editor : tagor
Tidak ada komentar