Header Ads

Belasan Anak Yatim Piatu Dipekerjakan Sebagai Juru Parkir

LINTAS PUBLIK - TANGERANG, Guna menaikkan retribusi parkir untuk pendapatan asli daerah (PAD) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pemilik rumah toko (Ruko) Malibu yang berdampingan dengan ITC Bumi Serpong Damai (BSD) Serpong mengandeng anak yatim piatu sebagai juru parkir (jukir) di kawasan tersebut.

Kawasan perparkiran Ruko Malibu samping ITC BSD Serpong yang memperkerjakan warga sekitar. 
“Kami memang sudah melakukan audensi kepada Walikota Tangsel Airin Rahmi Diany untuk menangani parkir kendaraan di kawasan Ruko Malibu,” kata Aminudin, tokoh warga RW 04, Kelurahan Lengkong Gudang Barat, Serpong,Tangerang Selatan Sabtu (15/9/2018).

Pengelolaan parkir dilakukan warga sekitar khususnya anak yatim piatu yang tidak memiliki pekerjaan. Retribusi parkir dikumpulkan dan setiap bulan disetor ke PT VIP selaku pengelola resmi penangganan retribusi parkir resmi.

“Sama sekali bukan untuk pribadi jukir itu tapi untuk membantu PAD Kota Tangsel walaupun jumlahnya tidak terlalu besar,” ujarnya yang melibatkan unsur Karang Taruna di lingkungan RW 04, Kelurahan Lengkong Gudang Barat.

Ketua Forum Pemuda Serpong (FPS), Solihin, sangat mendukung pemberdayaan anak muda atau remaja yang tergabung dalam Karang Taruna terlibat menanggani permsalahan parkir di
lingkungan mereka. “Mereka yang direkrut PT VIP menjadi jukir 13 orang kesemuanya asli warga setempat,” tuturnya.

Elas sangat mendukung program pemberdayaan warga sekitar untuk menjadi jukir dibandingkan harus memperkerjakan orang dari luar .Ia berharap kegiatan ini seharusnya diikuti pengelola parkir lainnya .

Sumber  ; posk

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.