Header Ads

Dua Teroris di Tanjungbalai Sumatera Utara Ditembak Mati Densus 88

LINTAS PUBLIK - MEDAN,  Dua terduga teroris yang ditangkap Densus 88 di Jalan Jumpul, Lingkungan VI, Kelurahan Kapias Pulau Buaya, Kecamatan Teluk Nibung, Tanjungbalai, Sumut, ditembak mati karena mencoba melawan.

“Kedua tersangka tidak dikenal masyarakat setempat. Mereka dilumpuhkan karena berusaha melawan petugas. Jenajah kedua tersangka dibawa ke RS Bhayangkara Medan,”kata Kapolda Sumut Irjen Pol Agus Andrianto, Jumat (19/10/2018).

BACA JUGA  Penggerebekan Rumah di Tanjungbalai, 2 Terduga Teroris Diamankan

Ilustrasi penembakan teroris
Disebutkan Agus, kedua tersangka berinisial AN dan RI sudah menetapkan sejumlah target. Tersangka masuk kelompok yang ditangkap bulan Mei lalu. Sasaran mereka kantor polisi, rumah ibadah dan objek-objek lain,”sebut Agus.

Lebih lanjut, Agus menjelaskan dari dalam rumah para tersangka, ditemukan tujuh pipa bahan peledak dan tiga rompi. Beberapa di antaranya berbentuk serbuk, yang diduga kuat sebagai bahan peledak.

“Polisi saat ini masih terus menyelidiki kasus dua terduga teroris ini untuk membongkar jaringannya,”tutup Agus.

Seperti diberitakan dua terduga teroris berinisial AN dan RI di Tanjungbalai, Sumut, diamankan Tim Densus 88 Anti Teror Mabes Polri. Selain itu, petugas juga menyita barang bukti bom rakitan.

Pengerebekan rumah diduga dihuni dua terduga teroris terjadi pada Kamis (18/10/2018) sekitar pukul 15.00 Wib. Petugas bersenjata langsung melepaskan tembakan ke arah rumah. Namun, kedua tersangka mencoba melakukan perlaw nan saat hendak ditangkap.

sumber  : posk 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.