Header Ads

2 Menteri Masak Mi untuk Pengungsi di Lampung

LINTAS PUBLIK - LAMPUNG, Menggunakan helikopter puma, dua menteri mengunjungi korban tsunami Selat Sunda di Way Muli dan Kunjir, Kecamatan Rajabasa Kalianda, Lampung Selatan, Selasa (25/12/2018).

Menteri Puan dan Menteri Nila Moelok memasak mi di pengungsian di Lampung.
Tak hanya datang melihat suasana pengungsian, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani, dan Menteri Kesehatan Nila Djuwita Faried Anfasa Moeloek, turun tangan di dapur umum.

Di dapur umum pengungsian Way Muli, Puan memeriksa persediaan makanan. “Lagi masak apa pak, kalau masak segini buat berapa orang pak,” tanyanya pada Adi, petugas dapur umum.

Kemudian tanpa canggung, keduanya ikut membantu memasak mi instan buat para pengungsi.

Aksi dua menteri itu menarik perhatian pengungsi yang datang ke dapur umum. Tak sedikit yang senyumk-senyum melihat keduanya ikut sibuk memasak.

sumber  : posk 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.