Jalan Menuju Parapat Ditutup Total, Jalur Alternatif Diperkirakan Macet
LINTAS PUBLIK-SIANTAR, Akses jalan umum menuju Parapat, Tobasa maupun sebaliknya (hendak ke Kota Pematangsiantar) untuk sementara ditutup total mulai hari ini (Kamis, 3/1/2019) sekira pukul 07.00 Wib.
Pengendara disarankan untuk melewati jalur alternatif yang ada. Penutupan akses jalan umum ini berkaitan akan dilakukannya pembersihan tumpukan material longsor di jembatan Sidua-dua Parapat, Nagori Sibaganding, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun dengan melibatkan Pemkab Simalungun, PU Provinsi, PT.TPL, dan PT.Bumi Karsa.
BACA JUGA Jalan Menuju Parapat Ditutup Total, Jalur Alternatif Diperkirakan Macet
Demikian postingan Polres Simalungun melalui akun facebooknya Humas Polres Simalungun yang diunggah pada Rabu malam (2/1/2019) sekira pukul 23.45 Wib.
Dalam postingan itu juga, tidak disebutkan sampai pukul berapa penutupan akses jalan umum dilakukan. Hanya saja, dijelaskan hingga pembersihan selesai.
Sementara dari grup WA yang tersebar, jalur alternatif bagi pengendara yakni Simpang Palang-Simpang Sitahoan. Pengendara juga diingatkan akan adanya macet di jalur alternatif tersebut karena adanya penyempitan jalan di Km 16-17. Kemacetan ini bisa terjadi bila ada peningkatan volume kendaraan.
Kemudian akun facebook Humas Polres Simalungun memposting mengenai jalur alternatif yang akan digunakan pengendara pada Kamis pagi (3/1/2019).
"Bagi pengguna Jalan dari arah Siantar menuju Parapat menggunakan Jalur Alternatif Simp Palang - Simp Sitahoan.
Bagi pengguna Jalan dari Tobasa menuju Siantar silahkan untuk beristirahat di Kota Parapat atau menggunakan Jalur alternatif Sigura gura Porsea- Kab. Asahan,"sebutnya.
Penulis : franki
Editor : tagor
Pengendara disarankan untuk melewati jalur alternatif yang ada. Penutupan akses jalan umum ini berkaitan akan dilakukannya pembersihan tumpukan material longsor di jembatan Sidua-dua Parapat, Nagori Sibaganding, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun dengan melibatkan Pemkab Simalungun, PU Provinsi, PT.TPL, dan PT.Bumi Karsa.
BACA JUGA Jalan Menuju Parapat Ditutup Total, Jalur Alternatif Diperkirakan Macet
Polisi resort Simalungun mengatur lalulintas di lokasi longsor.dok/lintaspublik. |
Dalam postingan itu juga, tidak disebutkan sampai pukul berapa penutupan akses jalan umum dilakukan. Hanya saja, dijelaskan hingga pembersihan selesai.
Sementara dari grup WA yang tersebar, jalur alternatif bagi pengendara yakni Simpang Palang-Simpang Sitahoan. Pengendara juga diingatkan akan adanya macet di jalur alternatif tersebut karena adanya penyempitan jalan di Km 16-17. Kemacetan ini bisa terjadi bila ada peningkatan volume kendaraan.
Kemudian akun facebook Humas Polres Simalungun memposting mengenai jalur alternatif yang akan digunakan pengendara pada Kamis pagi (3/1/2019).
"Bagi pengguna Jalan dari arah Siantar menuju Parapat menggunakan Jalur Alternatif Simp Palang - Simp Sitahoan.
Bagi pengguna Jalan dari Tobasa menuju Siantar silahkan untuk beristirahat di Kota Parapat atau menggunakan Jalur alternatif Sigura gura Porsea- Kab. Asahan,"sebutnya.
Penulis : franki
Editor : tagor
Tidak ada komentar