Perekaman Data e-KTP Sasar Sekolah
LINTAS PUBLIK - JAKARTA, Sudin Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Pusat (Jakpus) akan menggelar perekaman data e-KTP di sekolah-sekolah. Sasarannya adalah para pelajar yang memasuki usia 17 tahun.
Kasudin Dukcapil Jakpus, H. Remon Mastadian mengatakan pihaknya akan melaksanakan perekaman data e-KTP di sejumlah sekolah SMU sederajat. Hal ini untuk mempercepat kepemilikan dokumen kependudukan bagi pelajar yang memasuki usia 17 tahun pada tahun 2019.
“Jadi kami lakukan jemput bola dengan merekam datanya lalu disimpan. Saat usia 17 tahun mereka bisa datang ke kelurahan di tempat tinggalnya untuk mencetak fisik e-KTP nya,” jelas Remon, Sabtu (5/1/2019).
Program ini akan dilaksanakan pada akhir Januari 2019. Tahap awal akan melakuian layanan jemput bola di SMAN I dan SMKN I Jakarta.
Menurut Remon, langkah ini untuk memberikan pelayanan yang lebih baik ke masyarakat dan mempercepat kepemilikan dokumen kependudukan. “Kalau sudah rekam data, dokumennya cepat keluar,” ujarnya.
sumber : posk
ilustrasi/net |
“Jadi kami lakukan jemput bola dengan merekam datanya lalu disimpan. Saat usia 17 tahun mereka bisa datang ke kelurahan di tempat tinggalnya untuk mencetak fisik e-KTP nya,” jelas Remon, Sabtu (5/1/2019).
Program ini akan dilaksanakan pada akhir Januari 2019. Tahap awal akan melakuian layanan jemput bola di SMAN I dan SMKN I Jakarta.
Menurut Remon, langkah ini untuk memberikan pelayanan yang lebih baik ke masyarakat dan mempercepat kepemilikan dokumen kependudukan. “Kalau sudah rekam data, dokumennya cepat keluar,” ujarnya.
sumber : posk
Tidak ada komentar