Header Ads

Caleg Berpeluang Duduk Jadi Anggota DPRD Kota dari Dapil 3, Ini Jumlah Suaranya

LINTAS PUBLIK-SIANTAR, KPUD Kota Pematangsiantar telah menuntaskan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat Kabupaten/Kota pada selasa dini hari, (7/5/2019).

BACA JUGA KPUD Siantar : Paslon capres Joko Widodo-Maaruf Amin Menang di 8 Kecamatan

Kotak suara di TPS 5 Kelurahan Naga Huta Timur, dok/lintaspublik.com
Berdasarkan sertifikat hasil penghitungan perolehan suara calon anggota DPRD Kabupaten/Kota khususnya daerah pemilihan (dapil 3), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menduduki peringkat I dengan perolehan 15.973 suara. Disusul peringkat II, Partai Golongan Karya dengan perolehan suara 7.256 suara. Peringkat III Partai Demokrat 5.643 suara, peringkat IV diduduki Partai Hati Nurani Rakyat. Peringkat V, Partai Nasdem dengan perolehan 4.463 suara. Disusul peringkat VI, Partai Gerakan Indonesia Raya, 3.439 suara. Peringkat VII, Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia dengan perolehan 3.169 suara.

Peringkat VIII, Partai Solidaritas Indonesia 2.186 suara, Peringkat IX, Partai Persatuan Indonesia dengan perolehan 1.013 suara. Peringkat X, Partai Keadilan Sejahteta dengan perolehan 864 suara. Peringkat XI, Partai Amanat Nasional 740 suara. Peringkat XII, Partai Persatuan Pembangunan, 575 suara. Peringkat XIII, Partai Gerakan Perubahan Indonesia, 157 suara. Peringkat XIV, Partai Berkarya 134 suara. Peringkat XV, Partai Kebangkitan Bangsa, 114 suara. Perjngkat XVI, Partai Bulan Bintang dengan 50 suara.

Berikut caleg yang berpeluang lolos dari dapil 3 (Siantar Marihat, Siantar Marimbun, Siantar Selatan, Siantar Timur)

1. Timbul Marganda Lingga, SH : 3.760 suara (PDIP)
2. Astronut Nainggolan : 3.391 (PDIP)
3. Denny TH.Siahaan, SH : 2.386 (PDIP)
4. Baren Alijoyo Purba,SH : 1.980 (PDIP)
5. Hendra Parlindungan H.Pardede : 2.417 (Partai Golkar)
6. Lulu Carey Gorga Purba : 1.336 (Partai Golkar)
7. Frans Herbert Siahaan : 1.393 (Partai Nasdem)
8. Ronald Darwin Tampubolon, SH : 2.575 (Partai Hanura)
9. Rizky Ananda Sitorus : 2.395 (Partai Demokrat)
10. Alex Wijaya Panjaitan, ST : 2.949 (PKPI)
11. Netty Sianturi, SM : 1.281 (Partai Gerindra)

Penulis   : franki
Editor     : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.