Cerita di Balik Pidato Kemenangan Jokowi di Kampung Deret
LINTAS PUBLIK - JAKARTA, Pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Joko Widodo – Ma’ruf Amin menyampaikan pidato kemenangan usai Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan hasil Pilpres 2019. Bukan di gedung mewah dan di atas mimbar besar, Jokowi – Ma’ruf memilih pemukiman padat penduduk di Jakarta Pusat untuk menyampaikan pesan kemenangan.
Jokowi – Ma’ruf memilih berbicara di tengah warga kampung deret, di Kelurahan Tanah Tinggi, Johar Baru, Senen, Jakarta Pusat, Selasa (21/5/2019). Tidak didampingi petinggi partai politik yang mengusung, Jokowi – Ma’ruf justru dikerumuni warga biasa.
Langkah Jokowi ini tentu mengagetkan banyak orang, tidak terkecuali warga RT 14, Tanah Tinggi, yang dikunjungi. Ketua RT 14, Ibu Lela mengaku kaget dengan kedatangan Jokowi – Ma’ruf. Pasalnya hingga malam sebelum kedatangan, tidak ada pihak Paspampres yang meninjau pemukimannya.
“”Kaget banget. Karena nggak ada yang tau. Semalam pun gak ada Paspampres ke sini. Hanya tadi (pagi) beberapa orang bolak-balik ke sini nanya-nanya. Eh tau-taunya datang ke sini,” tutur Lela di rumahnya.
Dia menambahkan seingatnya, Jokowi sudah hampir lima kali datang ke wilayah tersebut. Namun baru kali ini Jokowi datang sebagai Presiden. Diketahui pemukiman di RT 14 Tanah Tinggi merupakan kampung deret, program unggulan Jokowi saat menjabat Gubernur DKI Jakarta.
“Sudah empat atau lima kali datang ke sini. Yang kelima ini sebagai presiden, dulu ke sini pas masih Gubernur,” ujarnya.
Lela mengakui pemukiman yang menjadi tempat pidato kemenangan merupakan basis pendukung Jokowi. Pada pemungutan suara lalu, TPS 07 Tanah Tinggi, yakni kampung deret, suara Jokowi jauh mengungguli Prabowo.
“Iya di sini Jokowi menang. Ya jauh lah,” ungkapnya.
sumber : posk
Jokowi – Ma’ruf memilih berbicara di tengah warga kampung deret, di Kelurahan Tanah Tinggi, Johar Baru, Senen, Jakarta Pusat, Selasa (21/5/2019). Tidak didampingi petinggi partai politik yang mengusung, Jokowi – Ma’ruf justru dikerumuni warga biasa.
Suasana Jokowi dan Ma'ruf Amin saaat sampaikan pidato kemenangan |
“”Kaget banget. Karena nggak ada yang tau. Semalam pun gak ada Paspampres ke sini. Hanya tadi (pagi) beberapa orang bolak-balik ke sini nanya-nanya. Eh tau-taunya datang ke sini,” tutur Lela di rumahnya.
Dia menambahkan seingatnya, Jokowi sudah hampir lima kali datang ke wilayah tersebut. Namun baru kali ini Jokowi datang sebagai Presiden. Diketahui pemukiman di RT 14 Tanah Tinggi merupakan kampung deret, program unggulan Jokowi saat menjabat Gubernur DKI Jakarta.
“Sudah empat atau lima kali datang ke sini. Yang kelima ini sebagai presiden, dulu ke sini pas masih Gubernur,” ujarnya.
Lela mengakui pemukiman yang menjadi tempat pidato kemenangan merupakan basis pendukung Jokowi. Pada pemungutan suara lalu, TPS 07 Tanah Tinggi, yakni kampung deret, suara Jokowi jauh mengungguli Prabowo.
“Iya di sini Jokowi menang. Ya jauh lah,” ungkapnya.
sumber : posk
Tidak ada komentar