Header Ads

Tahun 2020 Dalam Terawang Mbah MIjan

LINTAS PUBLIK, Mbah Mijan menerawang tahun 2020 lewat primbon Jawa. Kata Mbah Mijan, Tahun 2020 adalah tahun Kolo Bayu. Bayu bisa diartikan angin namun bisa juga diartikan power atau energi.

“Angin yang sifatnya berpindah itu berdampak juga terhadap kehidupan manusia, terutama orang yang dikenal publik, termasuk tokoh dan selebriti,” tutur Mbah Mijan kepada wartawan, Minggu (29/12/2019).

Mbah Mijan. (ist)
Menurutnya, energi bisa digunakan untuk mensukseskan diri di 2020. “Mbah katakan Tahun 2020 kenapa disebut tahun misterius, ada hal yang sebelumnya tidak terjadi akan terjadi, terutama fenomena alam,” katanya.

Tahun Kolo Bayu, disebut memiliki sifat berpindah-pindah energi atau mungkin boleh dibilang misterius. Ini jelas berdampak pada kehidupan manusia terutama selebritis.

Dalam terawangnya, dunia keartisan akan tetap diwarnai hal-hal yang masih sama dengan 2019. “Siapapun yang kuat dalam sensasi dan halusinasi tetap akan memegang perhatian publik. Seperti Barbie Kumalasari, Meldi, Nikita Mirzani atau nama-nama lama yang 2019 mencuat masih ada di 2020,” terang Mbah Mijan.

Angka perceraian artis di tahun lebih sedikit dibanding pernikahan. Tapi ada pasangan artis senior, wanita, penyanyi yang awalnya baik-baik saja, damai, tiba-tiba bercerai. Ada juga artis yang baru menikah belum lama, bercerai.

Menariknya, ada juga kasus perselingkuhan seperti tahun sebelumnya. “Di 2020 ada kasus seperti Vanessa Angel, bahkan lebih menghebohkan,” ujar pria yang membuka praktek di Apartemen Modern Land Cikokol Tangerang.

Di tahun 2020 akan ada artis cowok yang akan tutup usia. Usianya di bawah 40 tahun. Ada pula artis senior wanita, ada dua yang akan tutup usia di 2020.

Menurutnya, ada artis yang tadinya dikenal muda bertalenta, tiba-tiba jatuh sakit. “Ada banyak nih. Lebih dari 10 artis muda dan senior, pria dan wanita, alami sakit misterius,” kata Mbah Mijan.

“Awalnya tidak ada penyakit medis, tiba-tiba terserang penyakit berbahaya seperti kanker, jantung, autoimun. Waspada, harus kembali ke makanan yang lebih menyehatkan, terutama pola hidup harus dijaga,” terangnya.

sumber : posk 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.