Header Ads

Banjir Terjang RSCM, Sejumlah Alat Kesehatan Terendam

LINTAS PUBLIK, Banjir yang melanda Jakarta turut menerjang Rumah Sakit Cipto Mangoenkoesoemo (RSCM). Alhasil, sejumlah ruangan termasuk beberapa alat kesehatan pun terendam air.

istimewa
"Benar terjadi di RSCM," kata Kepala Pusat Data dan Informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), M Insaf, kepada wartawan, Minggu (23/2/2020).

Banjir tersebut berasal dari sungai di sekitar RSCM yang meluap. Namun, Insaf belum menyebutkan kondisi para pasien di RSCM saat ini.

Salah satu bangunan RSCM yang terendam air adalah Gedung A yang merupakan lokasi rawat inap terpadu. Insaf juga menyebutkan sejumlah alat kesehatan turut terendam yang kemungkinan akan rusak.

"RSCM banjir di bagian Radiologi alat-alat yang kena antara lain Stationary xray ceiling, Fluoroscopy, Mammography, Stationary xray floor, Mobile xray, 2 unit ct scan," papar Insaf.

Selain itu, air juga merendam satu unit ultra sound ‘accuson’ terendam, seluruh PACS sistem di ruang baca diduga terendam, dan satu unit MRI siemens terendam.

"Termasuk bedah pusat lantai 1 (OK1), sebelah Urologi," tandas Insaf.

sumber   : posk 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.