Header Ads

Ini 18 Nama Korban Kebakaran di jalan Tanah Jawa, Rumah RT dan RW Juga Terbakar

LINTAS PUBLIK, Kebakaran 18 unit rumah terjadi di Jalan Tanah Jawa yang dapat tembus ke Jalan Sriwijaya Gg Sewu, Kelurahan Melayu, Kecamatan Siantar Utara, Sabtu (8/2/2020) sekira pukul 08.30 WIB.

Hal ini dikatan Sugianto, SH Lurah kelurahan Melayu kepada lintaspublik.com.

https://www.facebook.com/SiantarTouringClub/videos/2398782027101066/?modal=admin_todo_tour

"Yah sudah kita data tadi, semnetara yang kami dapatkan ada sekitar 18 rumah yang terbakar, dan rumah - rumah tersebut ada yang rumah pribadi dan kontrakan. Bahkan rumah RT dan rumah RT turut terbakar,"katanya.

Inilah Korban kebakaran di jalan Tanah Jawa Pematangsianar :
  1. Ibu Tasya Yolanda,
  2. Ibu Ismalini, 
  3. Ibu Halijar, 
  4. Marlianis, 
  5. Bapak Nopel, 
  6. Bapak Si Ap, 
  7. Ibu Gadih,
  8. Pak Saprijal, 
  9. Pak RT Usman Piakiang, 
  10. Pak Herman Tanjung, 
  11. Ibu Jaidar, 
  12. Pak RW Arsal Guci, 
  13. Pak Rahma, 
  14. Pak Azwi, 
  15. Ibu Tawi, 
  16. Pak Widi, 
  17. Pak Riko, 
  18. Pak Jhon. 
Sampai berita ini diturunkan tidak ada korban jiwa, dan terlihat beberapa warga yang rumahnya terimbas kebakaran harus membereskan barang-barang yang sempat dikeluarkan dari dalam rumah.

Terpisah Kapolsek Siantar Utara AKP Lintas Pasaribu saat dikonfirmasi wartawan mengatakan, pihaknya masih mendalami penyebab kebakaran.

“kita masih selidiki dari mana asal api, dan apa penyebabnya,” ujarnya singkat.


Penulis   : tagor
Editor   tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.