Grup Ikan Asin Kapuk Bagikan 2 Ribu Paket Sembako ke Warga
LINTAS PUBLIK, Lebih dari 2.000 paket sembako dibagikan kepada warga di tiga RT di lingkungan RW 07 Kelurahan kapuk, pada Selasa (12/5/2020) dan Minggu (10/5/2020).
Ribuan paket sembako tersebut bantuan dari Grup Ikan Asin yang berusaha di wilayah Kapuk, di jalan Mangga Ubi.
Masyarakat terlihat berkumpul sejak pukul 07:00 kendati pembagian paket sembako dimulai pada pukul 09:00.
Beng Cun atau Suhartono, salah satu pengusaha dari Grup Ikan Asin, mengatakan dirinya bersama teman-temannya tergerak ingin memberikan sebagian rejekinya untuk meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
Menurutnya, selama Covid-19 masih berlangsung, banyak warga tetap tinggal di rumah, sehingga mereka kekurangan pendapatan hingga kesulitan memenuhi kebutuhan pangannya.
“Kami mencoba memberikan bantuan untuk dua ribu paket, semoga bisa sedikit meringankan beban warga apalagi menjelang puasa dan Lebaran ini,” ujar Beng Cun usai menyerahkan bingkisan.
Untuk tiap paket, cerita Beng Cun, berisikan antara lain beras 10 kg, bawang putih, ikan asin, masker, minyak goreng, kurma dan asam jawa.
Dikatakannya, sebelumnya hari Minggu 10 Mei telah disalurkan lebih dari 9 ratus paket sembako untuk warga Kebon Sayur RT 06/07 dan hari ini Selasa diberikan lebih dari 900 paket lagi untuk warga di tiga RT 03, 05 dan 06.
Teddy Gunawan, pengusaha lainnya dari Grup Ikan Asin menambahkan, ada sekitar 9-10 teman seprofesinya yang memberikan bantuan. Selain 2 ribu paket, ada 500 paket lainnya yang akan diberikan khusus untuk pegawai atau karyawan.
Ketua RT 06, Cituk Wiarso merasa bersyukur pembagian sembako berjalan lancar dan tertib, tidak saling berebut. Hal itu dikarenakan pengurus RT dan RW sebelumnya memberikan kupon terlebih dahulu kepada warga yang berhak mendapatkannya.
Dengan cara menggunakan kupon warga tidak perlu berdesak-desakan, karena setiap pemegang kupon dipastikan akan menerima bantuan sembako tersebut. “Kita ingin menghindari orang luar menjadi penyusup yang ingin membuat onar,” ujarnya.
“Sembako ini bisa membantu Pendaringan. Kami mendoakan agar perusahaan di tempat ini makin maju,” ujar Cituk.
Sementara itu Ketua RW 07, Imam Cahyoroso menambahkan pemberian sembako menurutnya sangat membantu warga selama masa Corona berlangsung sebab dimana-mana sudah sangat sulit mencari nafkah.
“Kami sangat berterima kasih di tengah Corona ini kepedulian pengusaha kepada warga kami masih ada, semoga hal ini bisa dicontoh para pengusaha lainnya,” kata Ketua RW 07.
sumber : posk
Ribuan paket sembako tersebut bantuan dari Grup Ikan Asin yang berusaha di wilayah Kapuk, di jalan Mangga Ubi.
Masyarakat terlihat berkumpul sejak pukul 07:00 kendati pembagian paket sembako dimulai pada pukul 09:00.
Beng Cun atau Suhartono, salah satu pengusaha dari Grup Ikan Asin, mengatakan dirinya bersama teman-temannya tergerak ingin memberikan sebagian rejekinya untuk meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
Menurutnya, selama Covid-19 masih berlangsung, banyak warga tetap tinggal di rumah, sehingga mereka kekurangan pendapatan hingga kesulitan memenuhi kebutuhan pangannya.
“Kami mencoba memberikan bantuan untuk dua ribu paket, semoga bisa sedikit meringankan beban warga apalagi menjelang puasa dan Lebaran ini,” ujar Beng Cun usai menyerahkan bingkisan.
Untuk tiap paket, cerita Beng Cun, berisikan antara lain beras 10 kg, bawang putih, ikan asin, masker, minyak goreng, kurma dan asam jawa.
Dikatakannya, sebelumnya hari Minggu 10 Mei telah disalurkan lebih dari 9 ratus paket sembako untuk warga Kebon Sayur RT 06/07 dan hari ini Selasa diberikan lebih dari 900 paket lagi untuk warga di tiga RT 03, 05 dan 06.
Teddy Gunawan, pengusaha lainnya dari Grup Ikan Asin menambahkan, ada sekitar 9-10 teman seprofesinya yang memberikan bantuan. Selain 2 ribu paket, ada 500 paket lainnya yang akan diberikan khusus untuk pegawai atau karyawan.
Ketua RT 06, Cituk Wiarso merasa bersyukur pembagian sembako berjalan lancar dan tertib, tidak saling berebut. Hal itu dikarenakan pengurus RT dan RW sebelumnya memberikan kupon terlebih dahulu kepada warga yang berhak mendapatkannya.
Dengan cara menggunakan kupon warga tidak perlu berdesak-desakan, karena setiap pemegang kupon dipastikan akan menerima bantuan sembako tersebut. “Kita ingin menghindari orang luar menjadi penyusup yang ingin membuat onar,” ujarnya.
“Sembako ini bisa membantu Pendaringan. Kami mendoakan agar perusahaan di tempat ini makin maju,” ujar Cituk.
Sementara itu Ketua RW 07, Imam Cahyoroso menambahkan pemberian sembako menurutnya sangat membantu warga selama masa Corona berlangsung sebab dimana-mana sudah sangat sulit mencari nafkah.
“Kami sangat berterima kasih di tengah Corona ini kepedulian pengusaha kepada warga kami masih ada, semoga hal ini bisa dicontoh para pengusaha lainnya,” kata Ketua RW 07.
sumber : posk
Tidak ada komentar