Hari Bhayangkara Ke-74, Warga Simalungun Apresiasi SIM Gratis
LINTAS PUBLIK-SIMALUNGUN, Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke 74, Sat Lantas Polres Simalungun memberikan keringanan bagi masyarakat dalam pengurusan SIM gratis, Selasa (30/06/2020) di SATPAS Polres Simalungun.
Penerbitan SIM gratis ini dilaksanakan selama 1 bulan sampai dengan tanggal 1 Juli 2020, kegiatan ini merupakan bentuk perhatian Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo, S.I.K, melalui Kasat Lantas Polres Simalungun Iptu Jodi Indarawan, S.I.K., dalam rangka memperingati Hari Bhyangkara ke 74, untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.
Selain program SIM Gratis ini, Satuan Lalu Lintas Polres simalungun juga melaksanakan bakti sosial kepada masyarakat yang kurang mampu dengan memberikan paket pangan disela-sela kegiatan pelaksanaan tugas, ujar Iptu Jodi.
Progran SIM gratis ini juga merupakan bentuk kepedulian Kapolres bagi masyarakat yang akan membuat SIM dengan beberapa ketentuan, yang sudah kita terbitkan brosur serta sepanduk agar masyarakat dapat mengetahuinya.
Kapolres Simalungun menyampaikan Hari Bhayangkara ke 74 kali ini dengan mengusung tema "Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif", diharapkan dengan kegiatan ini dapat membantu masyarakat yang membutuhkan.
"Satukan hati untuk terus mengabdi,"ujar Kapolres.
Penulis : franki
Editor : tagor
Hari Bhayangkara Ke-74, Warga Simalungun Apresiasi SIM Gratis |
Selain program SIM Gratis ini, Satuan Lalu Lintas Polres simalungun juga melaksanakan bakti sosial kepada masyarakat yang kurang mampu dengan memberikan paket pangan disela-sela kegiatan pelaksanaan tugas, ujar Iptu Jodi.
Progran SIM gratis ini juga merupakan bentuk kepedulian Kapolres bagi masyarakat yang akan membuat SIM dengan beberapa ketentuan, yang sudah kita terbitkan brosur serta sepanduk agar masyarakat dapat mengetahuinya.
Kapolres Simalungun menyampaikan Hari Bhayangkara ke 74 kali ini dengan mengusung tema "Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif", diharapkan dengan kegiatan ini dapat membantu masyarakat yang membutuhkan.
"Satukan hati untuk terus mengabdi,"ujar Kapolres.
Penulis : franki
Editor : tagor
Tidak ada komentar