Header Ads

Polda Metro Jaya Tangkap Buronan FBI di Jakarta Selatan

LINTAS PUBLIK, Polda Metro Jaya meringkus buronan yang sudah lama di cari-cari Federal Bureau of Investigation (FBI), Russ Medlin. Penjahat kelas kakap ini dibekuk di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus.(ist)
Saat diamankan Subdit Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Metro Jaya Medlin tidak melakukan perlawanan dirumahnya kawasan Pulo Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Minggu (14/6/2020).

Tersangka kasus investasi saham bitcoin yang terjadi pada April 2014 hingga akhir 2019 di Distrik New Jersey itu langsung digiring petugas ke Mapolda Metro Jaya untuk dilakukan proses pemeriksaan dan penyelidikan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, pihaknya belum bisa menjelaskan kronologis penangkapan buronan tersebut lantaran masih diperiksa penyidik.

Yusri mengaku semua kasus tentang buronan Amerika itu akan disampaikan ke media. "Ya siang ini kami akan rilis kasusnya," ucap Yusri, Selasa (16/6/2020).



sumber  : posk 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.