Header Ads

Papan Jembatan Terbawa Arus Sungai, Warga Gunung Cahaya Gotong-royong

LINTASPUBLIK - NIAS BARAT, Warga Desa Gunung Cahaya kecamatan Sirombu, kabupaten Nias Barat, Melaksanakan gotong royong di Jembatan Na'ai karena papan jembatan yang terbuat dari batang kelapa terbawa arus sungai akibat hujan deras diwilayah itu.

Hal dibenarkan Adil Daeli tokoh masyarakat setempat, Senin (13/72020), bahwa jembatan telah rusak, dan sebagian papan jembatan terbawa arus sungai.

Papan Jembatan Terbawa Arus Sungai, Warga Gunung Cahaya Gotong-royong
"Jembatannya rusak, karena papan jembatan terbawa arus air hujan yang cukup deras, jadi warga bersama-sama gotong royong,"katanya.

Adil menambahkan, Jembatan Na'ai ini adalah jembatan penghubung desa Gunung Cahaya kecamatan Sirombu menuju desa Tiga serangkai di kecamatan Lahomi bahkan ke Kabupaten Nias Barat.

"Jembatan ini sudah berapa kali di lakukan pembuatan darurat bahkan warga Desa melaksanakan gotong-royong tapi apabila musim hujan, air sungai meluap maka semua papan atau batang kelapa hanyut terbawa arus sungai,"jelasnya.

Adil berharap jembatan ini sebaiknya dibangun permanen sehingga aman dan terhindar dari terjangan banjir.

"Kita berharap Pemerintah Daerah Kabupaten Nias Barat memprioritaskan pembangunan jembatan permanen,"harapnya.

Fat Daeli masyarakat setempat mengatakan, alangkah baiknya kalau jembatan ini diperhatikan dan dilakukan penangan darurat.

"Demi keselamatan masyarakat yang melintas, khususnya anak-anak sekolah yang setiap hari mengunakan jembatan diharapkan pemerintah secepatnya melakukan penanganan,"ujar Fat Daeli ketika melintasi jembatan itu.



Penulis : beneami 
Editor : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.