Header Ads

Tingkat Kesembuhan COVID-19 di Sumut 60 Persen

LINTAS PUBLIK, Tingkat kesembuhan pasien COVID-19 di Sumatera Utara berdasarkan data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 pada Senin, 21 September 2020 mencapai 60 persen atau sebanyak 5.707 orang.


"Untuk jumlah pasien sembuh COVID-19 saat ini sebanyak 5.707 orang atau bertambah 525 dalam waktu sepekan," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumut Mayor Kes dr Whiko Irwan di Medan, Senin (21/9/2020).

Sementara itu, untuk jumlah pasien terkonfirmasi positif COVID-19 di Sumut meningkat menjadi 9.468 orang.  

"Ada penambahan sebanyak 903 orang yang dinyatakan positif COVID-19 berdasarkan data yang kita rekap dalam waktu satu pekan mulai 15 hingga 21 September 2020," katanya.

Kemudian, untuk pasien COVID-19 meninggal saat ini berjumlah 402 orang. Untuk kasus suspek berjumlah 947 orang.

"Untuk spesimen yang diperiksa di Sumut hingga saat ini berjumlah 70.321 atau bertambah 11.303 dalam sepekan," katanya.

sumber   : ant 


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.