Header Ads

Ustadz Yusuf Mansur Mengaku Tak Pernah Meminta Jenazah Ustadz Maaher At-Thuwailibi Dimakamkan di Daarul Quran

LINTAS PUBLIK, Ustadz Yusuf Mansur (UYM) membenarkan jika jenazah Ustadz Maaher telah dimakamkan di Pondok Pesantren Tahfidz Daarul Quran, Cipondoh, Tangerang, hari ini (9/2/2021).

Namun UYM mengaku tidak pernah meminta agar jenazah Ustaz Maaher di kebumikan di Daarul Qur'an.

Suasana Pemakaman Ustadz Maaher. (ig: @yusufmansurnew)

"Bukan atas permintaan saya Ustadz Maheer dimakamin di Daarul Quran," ungkap Ustadz Yusuf Mansur, Selasa (9/2/2021).

Saat ditanya lebih lanjut siapa yang menginginkan hal tersebut, Ustaz Yusuf Mansur enggan meniawabnya.

Ia meminta agar pertanyaan itu bisa langsung dilontarkan kepada tim kuasa hukum Ustaz Maaher, Novel Bamukmin.

"Mungkin bisa ditanyakan ke Habib Novel Bamukmin," tambah Ustadz Yusuf Mansur.

Dalam akun Instagram pribadinya, Ustadz Yusuf Mansur juga memposting unggahan pemakaman Usyadz Maaher.

"Doain Ustadz Maaher ya, ini anak almarhum ust maheer.. azka, anak kedua, zaidan. msh kecil. doain ya. yg mau bantu biaya buat istri dan anak2nya, mangga, di postingan pict sblmnya," tulis Ustadz Yusuf Mansur. Postingan UYM ini mendapatkan banyak komentar dari para netizen.

"Keluasan hati ustad yusuf mansyur luar biasa, dan yang wafat semoga Allah mengampuni selaga dosa dosanya, ditempatkan di tempat yang terbaik," ucap salah satu netizen.

"Suruh mndok d daqu aja tadz," tambah netizen lainnya. "Ya Allah nangis ini," komen warganet lainnya.

Sebelumnya, Djudju Purwantoro menyebut jika pemakaman Ustadz Maaher ditawarkan langsung oleh Ustadz Yusuf Mansur.

Jenazah dari pria bernama asli Soni Ernata itu akhirnya dimakamkan di sebelah makam Syekh Ali Jaber.

"Barusan dapat kontak dari Yusuf Mansur, beliau menawarkan untuk dimakamkan di Darul Quran, Tangerang, sebelahan dengan Ali Jaber," kata Djudju Purwantoro kepada wartawan saat ditemui si RS Polri, Senin (8/2/2021).

Seperti diketahui, Ustadz Maaher At-Thuwailibi meninggal dunia di Rutan Polri. Ia meninggal dunia karena sakit.

Keluarga menyebut jika Maaher memiliki riwayat sakit Tuberkulosis (TB) usus yang sudah lama diidapnya.

"Beliau kan punya TB usus, dulu sebelumnya sempat sakit parah kan, drop, terus kemudian sudah membaik,"tambah adik Ustaz Maaher, Jamal, di rumah duka, Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat.

Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono mengatakan Maaher sempat mengeluh sakit selama menjalani masa tahanan.

Dokter kemudian membawa Maaher untuk mendapatkan perawatan di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. 


sumber   : posk 


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.