Naposo HKBP Mahanaim Laksanakan Obor Paskah dan Prosesi jalan Salib, Lihat VIDIONYA
SIANTAR, 50an Naposo HKBP Mahanaim melaksanakan Obor Paskah dan Prosesi jalan Salib, Minggu pagi (17/4/2022), sekitar pukul 03:30 Wib di Jalan Parsoburan Pematangsiantar.
Prosesi jalan Salib ini agar mengigatkan umat manusia, penderitaan Yesus yang sungguh keji dan kejam, hanya untuk menebus dosa-dosa Manusia. Demikian terlihat Yesus dicaci dan dimaki, namun itu bukan karena kesalahan dia, tapi dia harus menderita karena ingin menyelamatkan umatNya.
BACA JUGA Sekolah Minggu HKBP Mahanaim Jiarah ke Makam Nommensen dan Wisata ke Salib Kasih, Ini Fotonya
KLIK VIDIONYA Naposo HKBP Mahanaim Pematangsiantar. |
"Ini adalah peringatan untuk kita semua, dengan adanya prosesi jalan Salib ini, kita harapkan Naposo HKBP beserta remaja mengigat peristiwa 2000 tahun lalu, bahwa Yesus menderita hanya untuk menebus dosa kita," kata Pdt Ramses Manurung, STh di halaman HKBP Mahanaim jalan Parosburan Pematangsiantar seusai prosesi jalan Salib.
Pdt Ramses Manurung didampingi Ketua Naposo Sahat Sitompul, Neva Sitorus dan Diakones Dame Rumondang Manalu menambahkan, dengan peristiwa Jalan Salib ini dapat mengigatkan Naposo agar lebih setia kepada Tuhan Yesus.
"Ini mengingatkan kepada Naposo (Pemuda), agar lebih Setia kepada ajaran-ajaran Kasih yang disampaikan Tuhan Yesus. Melalui pengorbananNya, Kesetiaan dan Cinta KasihNya umat Manusia dapat diselamatkan,"jelas Pdt Ramses Manurung, mendoakan agar Naposo dan remaja HKBP Mahanaim tetap berdoa, bekerja keras, dan belajar untuk meraih cita-citanya.
"Doa kami Naposo mendapat Kasih Tuhan Yesus, apa yang mereka cita-citakan dapat tercapai. Tuhan Yesus memberkati,"tutupnya.
Ditempat yang sama Ketua Naposo Sahat Sitompul menyampaikan, bahwa yang berperan dalam Obor Paskah dan jalan Salib sebanyak 50 orang Naposo dan Remaja.
"Ada 50an Naposo yang berperan prosesi jalan Salib ini, Terimakasih untuk Pendeta, Guru Huria, Diakones, dan seluruh jemaat HKBP Mahanaim yang telah mendukung kegiatan kami. Biarlah Nama Tuhan Yesus dipermuliakan.
Sementara untuk pemeran Yesus adalah Lambok Hutagaol, dan yang disalibkan disamping kirinya Mario Simanjuntak dan Kevin Siahaan. tag/t
Tidak ada komentar