Sedih, 25 Tahun Internasionalisasi UEM jadi Perayaan Terakhir bagi Pdt Willem TP Simarmata
SIANTAR, Kabar berpulangnya Pdt. Willem TP Simarmata, sontak mengejutkan kalangan masyarakat, termasuk para pengurus dan anggota United Evangelical Mission (UEM) Asia.
LIHAT JUGA Pesan Istri Ephorus HKBP Pdt. JUSTIN SIHOMBING Pahit Manisnya Menjadi Istri Pendeta
Moderator UEM Asia, Pdt Willem TP Simarmata saat memotong kue syukuran 25 Tahun Internasionalisasi UEM. |
Perayaan 25 Tahun Internasionalisasi UEM yang dirayakan, pada Jumat (4/6/2021) lalu, di Kantor UEM (Asia Regional Office), Jalan Pdt. J. Wismar Saragih, Kelurahan Bane, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematangsiantar, Sumatera Utara, akan menjadi perayaan terakhir yang dihadiri Pdt Willem TP Simarmata, selaku Moderator UEM Asia.
Di acara perayaan 25 Tahun Internasionalisasi UEM kemarin, Pdt Willem TP Simarmata, selaku Moderator UEM yang juga sebagai Anggota DPD RI dari daerah pemilihan (Dapil) Sumut, kepada Ruangpers.com mengatakan, kegiatan ini merupakan rasa syukur atas 25 Tahun Internasionalisasi UEM, sejak diresmikan mulai Tahun 1996 di Jerman melaui sidang raya.
“Saya sendiri sebagai saksi mata saat sidang raya di Jerman pada Tahun 1996, dimana disahkannya Internasionalisasi UEM. UEM yang waktu itu milik Jerman, menjadi milik Gereja – gereja yang ada di Afrika dan Asia. Gereja di Asia, Afrika dan Jerman memiliki kesetaraan, tidak ada yang tinggi dan yang rendah. Bersama – sama berdoa dan melayani,”ungkapnya.
Dikatakannya, tidak ada lagi gereja hanya penerima dan pemberi. Dan tidak ada tuan rumah dan undangan, tapi bersama – bersama berpartisipasi di UEM, ujarnya.
Pdt Willem TP Simarmata juga berharap, kedepan perlu difungsikan kebersamaan diantara Gereja – gerja Anggota UEM, khususnya dalam menghadapi masa – masa bencana, pandemi Covid – 19 dan memerangi kemiskinan.
“Apalagi masa pandemi Covid – 19, banyak masyarakat yang kehilangan pekerjaan, penghasilan, dan juga terganggu sekolah. Agar masing – masing gereja saling menopang dan membantu,”harap Pdt Willem yang juga mantan Ephorus HKBP.
Seperti diberitakan, Pdt. Willem TP Simarmata, dikabarkan meninggal dunia akibat sakit yang dideritanya, pada Jumat sore tadi (17/6/2022), sekitar pukul 17.WIB, di Rumah Sakit Columbia Asia Medan red/t
Tidak ada komentar