Header Ads

Banjir Besar Landa Serbelawan, Ratusan Rumah Terendam Sampai 2 Meter

SIMALUNGUN (Waspada): Banjir besar kembali melanda Lingkungan Pasar Bawah, Kelurahan Serbalawan Kecamatan Dolok Batunanggar, Kabupaten Simalungun, sejak Kamis (18/8) dinihari hingga siang, pukul 12:00 WIB.

Rumah warga yang terendam banjir akibat luapan Sungai ‘Mak Awe’ Serbelawan, Kamis (18/8) sejak pagi hingga siang.(Waspada/Ist).

Banjir besar terjadi akibat luapan Sungai ‘Mak Awe’ Serbelawan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun banjir tersebut mengakibatkan ratusan rumah yang dihuni sekitar 120 KK (Kepala Keluarga) yang bersebelahan dengan sungai dimaksud terendam banjir hingga setinggi 2 meter.

Jamal Damanik, salah seorang warga yang rumahnya ikut terendam air banjir di Pasar Bawah Serbelawan, kepada Waspada, Kamis (18/8) siang mengatakan, kejadian banjor akibat guyuran hujan deras di kawasan hulu dan di Kelurahan Setbelawan yang terjadi sejak Rabu (17/8) malam hingga Kamis (18/8).

” Mulai banjir sekira pukul 03:00 WIB (Kamis,18/8 dinihari). Air datang tiba-tiba merendam rumah yang ada disekitar sungai. Warga hanya bisa menyelematkan diri membiarkan rumah dan perabotan terendam air hingga 2 meter,” ujar Jamal.

 

Dikatakan, masalah banjir tersebut sudah sering terjadi. Bahkan terjadi hampir setiap tahun, terutama saat musim penghujan. Menurutnya, banjir tahun sebelumnya jauh lebih besar dibanding banjir kali ini. Bagi warga sudah terbiasa, karena memang sudah menjadi langganan banjir. Hanya saja banjir kali ini surutnya lebih lama, sampai siang tadi baru surut. 

” Alhamdulillah tidak ada korban jiwa banjir kali ini. Hanya ada kerusakan perabot rumah tangga yang diakibatkan terendam banjir,”  kata Jamal, seraya mengharapkan adanya perhatian serius dari Pemkab Simalungun untuk mengatasi persoalan banjir yang dialami warga Pasar Bawah Serbelawan ini. 

Sementara, Wakil Bupati Simalungun H.Zonny Waldi didampingi Hj.Dra.Hidayah Herlina Gusti Nasution Anggota DPRD Sumut, Kamis sekira pukul 13:00 datang mengunjungi warga pasar bawah Kelurahan Serbalawan Kecamatan Dolok Batunanggar pasca yang terendam banjir.

 

Di hadapan warga yang terdampak banjir, Wabup menyampaikan rasa turut prihatin atas musibah banjir yang dirasakan masyarakat Serbalawan.

Pada kesempatan itu, Wabup berjanji akan memanggil pihak PT.BSRE serta PTPN 4 Dolok Ilir untuk membahas banjir yang melanda warga Serbalawan tersebut.

Turut mendampingi Wabup antara lain Kepala BPBD Simalungun Ramadhan Damanik, Kadis Sosial Sakban Saragih, Camat Dolok Batunanggar, Osnidar Marpaung.

Wakil Bupati Simalungun juga mengapresiasi seluruh tim yang telah terlibat dalam penanganan musibah banjir tersebut, mulai BPBD, Dinas Sosial, kecamatan, hingga Tagana yang telah menyediakan kebutuhan bagi warga melalui dapur umum sehingga bisa tercukupi kebutuhan makanan, air bersih dan kebutuhan lain bagi warga korban banjir sekitar 120 Kepala Keluarga. waspada/t


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.