Arianto Dilantik Sebagai Dirum Tirta Uli, Ini Pesan Walikota Pematang Siantar
Siantar, Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani SpA melantik Arianto ST sebagai Direktur Umum (Dirum) Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Uli Periode 2022-2027. Pelantikan berlangsung di Aula Kantor Perumda Tirta Uli, Jalan Porsea Pematang Siantar, Jumat (4/11/2022) pagi.
Wali Kota Susanti dalam sambutannya menyatakan, meskipun pengelolaan Perumda Tirta Uli selama ini sudah cukup baik, namun masih banyak potensi air yang belum dioptimalkan.
Arianto Dilantik Sebagai Dirum Perumda Tirta Uli |
Sebagai perusahaan daerah, lanjutnya, harus mampu memberikan pemasukan terhadap peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sekaligus menciptakan lapangan kerja. Sehingga keberadaan perusahaan benar-benar berdaya guna secara multifungsi bagi masyarakat.
Disebutkannya, ada beberapa potensi pendapatan Perumda Tirta Uli yang belum dimaksimalkan dan perlu mendapatkan fokus perhatian. Misalnya, di rumah sakit-rumah sakit, hotel, maupun aneka bentuk usaha-usaha dan industri lainnya.
"Selama ini mereka banyak yang masih enggan menggunakan air dari Perumda Tirta Uli. Alasannya banyak, salah satunya karena debit airnya masih dirasa kurang," terang Wali Kota Susanti.
Dicontohkannya, pada instalasi cuci darah di rumah sakit butuh debit air yang tinggi sehingga masih lebih efektif menggunakan pompa air milik sendiri. Selain itu, penggunaan air dalam waktu yang bersamaan juga belum bisa berjalan maksimal.
“Bagaimana kita memaksimalkan potensi tersebut agar mereka mau menggunakan air Perumda Tirta Uli. Zaman digital sekarang, semua harus bisa diatasi. Roket saja bisa naik ke angkasa, masa menaikkan debit air saja kita tidak bisa. Itulah salah satu tantangan bagi perusahaan yang harus diatasi,” katanya.
Keluhan lainnya, penggunaan air Perumda Tirta Uli masih dianggap terlalu mahal dibandingkan dengan menggunakan sumur bor.
“Ini juga harus menjadi perhatian jajaran direksi untuk bisa meyakinkan mereka agar menggunakan air Perumda Tirta Uli, sehingga pendapatan perusahaan bisa semakin membaik,” sebutnya.
Arianto sendiri telah mengabdi selama 26 tahun di Perumda Tirta Uli Pematang Siantar. Sebelum dilantik sebagai Dirum, Arianto menjabat sebagai Kepala Cabang Perumda Tirta Uli di Perumnas Baru Enam, yang melayani warga Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun. Ia juga pernah menjabat sebagai Kepala Bagian Perencanaan dan Supervisi serta Kepala Bagian Penelitian dan Pengembangan ketika masih bernama PDAM Tirta Uli.
Turut hadir, Dewan Pengawas Perumda Tirta Uli yakni Drs Pardamean Silaen MSi dan Aris SH MH, Asisten II Pemko Pematang Siantar Zainal Siahaan SE MM, Kabag Perekonomian Setda Kota Pematang Siantar Hendra Simamora SSTP, Panitia Seleksi, serta para pegawai Perumda Tirta Uli. rel/tag/t
Tidak ada komentar