Header Ads

Siswa SMA Negeri 1 Pematang Siantar Masuk Jambore Nasional GENERASI HIJAU 2023

Siantar, Siswa SMA Negeri 1 Kota Pematang Siantar bukan hanya berprestasi di Akademik saja, hal ini terlihat prestasi siswa di jalan Parsoburan Pematang Siantar ini juga ada pada Jambore Nasional Generasi Hijau (JNGH) 2023 yang berpusat di Jakarta.

Vinnie Theodora Hutabarat/ist
Siswa berprestasi tersebut adalah Vinnie Theodora Hutabarat (15), Siswa kelas 10 di SMA Negeri 1 Kota Pematang Siantar.

Vinnie Hutabarat berhasil masuk 200 besar menyisihkan 929 peserta lainnya dari seluruh Indonesia., yang diseleksi pada 10 Februari -20 Maret 2023.

Vinnie Hutabarat Ditemui Media di kediamannya di Jalan Pisang Pematang Siantar mengatakan, bahwa terpilihnya dirinya diluardugaan, karena masih banyak peserta dari tingkat Nasional yang menjadi peserta saingannya.

"Saya kaget bisa masuk Jambore Nasional, ada 929 peserta yang ikut seleksi JNGH 2023 ini, kami dari Sumatera Utara masuk enam orang peserta, saya satu-satunya dari kota Siantar,"ungkap Putri pasangan Pdt.DR. M.Hutabarat dan Pdt.Tarida Siregar,Sth di jalan Pisang kota Pematang Siantar, Rabu (5/3/2023).

Ketika ditanya apa itu kampanye JNGH, dan kampanye yang disampaikan hingga masuk Jambore Nasional GENERASI HIJAU 2023?, Vinnie Hutabarat  menyampaikan, bahwa dirinya mengkampanyekan masih sangat banyak orang yang membuang sisa makanan, yang ternyata makanan itu sebenarnya masih sangat layak makan (mubazir), terbuang sia-sia dan pemborosan.

"Tanpa kita sadari, masih banyak kita (orang) yang memesan makanan direstauran atau rumah makan, atau tempat lain yang menyajikan makanan, ternyata makanan yang dipesan tidak habis dimakan, malah justru yang seharusnya makanan itu (yang dipesan) dapat habis dimakan,"ungkap Vinnie Hutabarat, sangat miris, dan tentunya masih banyak orang yang justru belum dapat makan kesehariannya.

"Banyak orang yang belum layak dan bahkan mendapatkan makanan kesehariannya, justru banyak pula orang membuang maknan yang selayaknya harus habis untuk dimakan,"pesannya, meminta agar setiap kita yang memesan makanan ditempat makan selayaknya makanan yang kita pesanseharusnya secukupnya untuk dapat kita makan, bukan justru pemborosan, atau berlebihan (terbuang).

Inilah Kampanye Vinnie Theodora Hutabarat yang tertaut diakun Istagramnya : 

"Halo Greeners!

Perilaku membuang makanan masih dianggap sepele nih bagi sebagian orang. Padahal sejak kita kecil, orang tua kita selalu mengajarkan untuk tidak membuang buang makanan.Greeners tau gasih apa itu food waste? Food waste atau sampah makanan adalah makanan yang siap dikonsumsi oleh manusia namun dibuang begitu saja dan akhirnya menumpuk di TPA. Sebagai generasi muda, hal hal yang bisa kita lakukan untuk mengurangi food waste adalah membeli makanan yang tidak berlebihan, memperhatikan tanggal kedaluwarsa, dan mengompos. Wasting Food Will Not Feed The Hungry."tulisnya



Jambore Nasional 2023

Atas keberhasilan itu Vinnie Theodora Hutabarat akan mengikuti Jambore Nasional 2023, dan Finalnya akan diselenggarakan  pada 31 juli sampai 4 Agustus 2023 di Bandung Jawa Barat.

"Saya mohon doa seluruh masyarakat kota Siantar, khususnya ibu Walikota dr Susanti, demikian juga keluarga besar SMA Negeri 1 Pematang Siantar, dan Gubernur Sumatera Utara, semoga kampanye saya nantinya tentang GENERASI HIJAU 2023 dapat hasil memuaskan, yang kita harapkan peserta dari Siantar menjadi pemenangnya, dan tentunya kita tidak lagi menyia-nyiakan makanan yang tentunya menjadi sampah,"harap Vinnie Theodora Hutabarat yang bercita-cita jadi sejarawan ini. 

Diakhir wawancara Vinnie Hutabarat berpesan, Untuk mengatasi masalah food waste (sampah makanan), berbelanja sesuai dengan kebutuhan, membeli produk "ugly" bisa menjadi solusi yang efektif. Dengan mengelola sampah makanan, dengan tepat, Indonesia dapat mengurangi emisi gas rumah kaca, mencegah pencemaran, lingkungan dengan baik. tag/t


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.