Header Ads

Akibat Anak Main Api?, Tempat Tidur Terbakar di jalan Wahidin Siantar

Siantar, Kebakaran di Toko Rocket Farma Jalan Wahidin kota Pematang Siantar, Kamis (15/6/2023) sekira Pukul 13:25 Wib.

Informasi diterima lintaspublik.id yang terbakar adalah Kasur (Spring Bed) yang berada dikamar  pemilik Toko di lantai dua.

BACA JUGA  Kebakaran di jalan Kiyai Ternyata di Huni 5 Keluarga, Ini Datanya

Anggota Damkar Pemko Siantar dilokasi kebakaran di jalan Wahidin Pematang Siantar./ist 
"Informasinya anak pemilik toko bermain api dikamar, jadi kasurnya terbakar,"ucap Cunsen anggota Bangkom Garuda unit reaksi cepat informasi melalui Handy Talky (HT) untuk  membantu masyarakat dalam aksi sosial dan kemanusiaan di kota Siantar dan Simalungun. 

Kata Cunsen lagi, bahwa api sudah dapat ditanggulangi pihak Damkar Pemko Pematang Siantar.

"Sudah padam apinya, Damkar Pemko langsung cepat kelokasi kebakaran,"ungkap Cunsen.

Kasi Oprasional Pemadam Kebakaran (Damkar) kota Pematang Siantar, Remaja Ginting menjelaskan, bahwa yang terbakar adalah Spring Bed, dan Pemko Siantar sempat menurunkan 5 (unit) Mobil Damkar.

"Sudah kita amankan barang yang terbakar, yang terbakar Spring Bed yang berada dilantai dua. Kita langsung turunkan lima unit Damkar untuk mengantisipasi kemungkinan kebakaran membesar,"jelas Remaja Ginting, bahwa pemilik Toko adalah Fenny (41) jalan DR.Wahidin No.22 , Kelurahan Melayu, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematang Siantar. 

Kerugian akibat kebakaran ditaksir sebasar Rp.5 juta, dan  Penyebab kebakaran masih dalam Penyelidikan pihak kepolisian. royg/t


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.